ZIGI – Grup musik asal Philadelphia, Boyz II Men bereaksi setelah lagunya dibawakan peserta Indonesian Idol 2023, Abdul Azis. Peserta berusia 17 tahun ini membawakan lagu End of the Road saat penampilan babak showcase 2.
Berkat lagu ini, Abdul Azis berhasil lolos ke babak final showcase Indonesian Idol ke-12. Lantas bagaimana reaksi Boyz II Men saat lagunya dibawakan Abdul Azis? Yuk simak ulasannya di bawah ini!
Baca Juga: Momen Lyodra Ginting Dipuji dan Diajak Kolaborasi sama Seo In Guk
Reaksi Boyz II Men Terhadap Peserta Indonesian Idol
Abdul Azis menjadi kontestan Indonesian Idol 2023 yang berhasil melaju ke babak final showcase. Pada penampilan Showcase 2 yang digelar pada 17 Januari 2023, Azis tuai pujian karena suaranya yang merdu ketika membawakan End of the Road.
Bahkan penampilannya ini langsung mendapatkan pujian dari penyanyi aslinya, Boyz II Men. Grup musik era 90-an ini juga mengunggah penampilan peserta asal Sukabumi tersebut di Instagram mereka.
"Kami selalu merasa terhormat dan bersyukur melihat lagu kami End of the Road telah memberikan dampak global di Indonesian Idol. S/o untuk Azis untuk membawakan lagu ini," ujar Boyz II Men dikutip Zigi.id dari Instagram mereka, @boyziimen pada Rabu, 2 Februari 2023.
Berkat unggahan Boyz II Men, banyak netizen Indonesia meninggalkan komentar. Mereka bangga kepada Azis karena sudah membawakan lagu End of the Road hingga mendapatkan reaksi langsung dari pemilik lagu.
Berkat lagu ini, Abdul Azis juga berhasil lolos ke babak final Showcase. Sayangnya Abdul Azis tereliminasi di babak 15 besar pada 30 Januari 2023 lalu di mana ia membawakan lagu milik Marcell Siahaan yang bertajuk Firasat.
Warganet Kecewa Azis Pulang dari Indonesian Idol 2023
Abdul Azis tersisih di babak final showcase Indonesian Idol pada 30 Januari 2023. Sementara Azis sendiri merupakan satu-satunya perwakilan Sukabumi di Indonesian Idol ke-12.
Dalam Top 15, Abdul Azis sukses membawakan lagu milik Marcel Siahaan yang bertajuk Firasat. Bahkan salah satu juri, Rossa terpana dengan penampilan Abdul Azis. Sayangnya, voting Azis malam itu paling rendah hingga akhirnya meninggalkan Indonesian Idol.
Dengan demikian kompetisi menyisakan 14 peserta antara lain Rahman, Paul, Alfredo, Danil, Rachel, Anggus, Salma, Roni, Syarla, Neyl, Nabila, Dimansyah, Novia, dan Rosalina.
Tersisihnya Abdul Azis membuat netizen kecewa lantaran penyanyi kelahiran 2005 ini memiliki suara yang merdu dan attitude yang baik selama di Indonesian Idol 2023.
"Kecewa parah sih ini Azis harus pulang. Tolong dong votingnya diperjelas. Dari season satu sampai sekarang gak pernah voting 1 2 3 dst siapa. Adain klasemen sementara di sela-sela acara jadi voters semangat vote idolanya," komentar netizen.
"Kirain bakal Dimansyah yang bakal keluar. Padahal suaranya Azis mewarnai banget di Indonesian Idol tahun ini," imbuh yang lain.
"Padahal Azis pantas masuk ke spketa, suaranya bagus, attitude-nya bagus," timpal netizen lainnya.
Usai tersingkir, akun Instagram resmi Indonesian Idol mengunggah foto Abdul Azis sebagai peserta yang pulang pada Top 15. Kendati demikian, Azis mengucapkan terima kasih telah diberikan kesempatan tampil di panggung Indonesian Idol.
"Terima kasih semua. See you," tulis Abdul Azis.
Abdul Azis mendapatkan pujian langsung dari Boyz II Men usai membawakan lagu mereka yang bertajuk End of the Road di babak Showcase 2 Indonesian Idol 2023. Sayangnya, Abdul Azis harus pulang di babak top 15.
Baca Juga: Viral Video Adele Interaksi dengan Fans Indonesia di Konser Las Vegas