V BTS Terima Banyak Apresiasi Karena Lagu Christmas Tree

@bts_official/Twitter
V BTS
28/1/2022, 11.03 WIB

ZIGI – Lagu Christmas Tree yang dibawakan V BTS menjadi perbincangan hangat sejak rilis pada 24 Desember 2021. Bukan hanya ucapan dari sang sahabat, Choi Woo Shik, melainkan juga mendapatkan berbagai dukungan dari selebriti dunia.

Seperti yang diketahui, V BTS membawakan lagu bertajuk Christmas Tree untuk mengisi sountrack drama Choi Woo Shik, Our Beloved Summer. Untuk lebih lengkapnya, yuk simak artikelnya di bawah ini!

Baca Juga: Komentar Choi Woo Shik Soal Lagu Christmas Tree - V BTS

V BTS Menerima Banyak Cinta Dari Selebriti Dunia

V BTS menjadi sorotan netizen bukan karena pencapaian lagunya bertajuk Christmas Tree saja melainkan lagu tersebut menerima banyak cinta dari selebriti berbagai dunia.

Sejak rilisnya lagu tersebut pada 24 Desember 2021 untuk drama Our Beloved Summer, V BTS mendapatkan reaksi positif dari netizen. Terlebih reaksi antara Choi Woo Shik dan V BTS yang notabene tergabung dalam Wooga Squad.

Selebriti yang turut menikmati lagu Christmas Tree adalah salah satu penyanyi asal Indonesia sekaligus mantan kapten JKT48, Shania Junianatha. Shania atau akrab disapa dengan Shanju tersebut mengunggah lagu Christmas Tree di Instagram Story miliknya beberapa waktu yang lalu.

Selain itu, adapula penyanyi asal Filipina, Ana Karylle Padilla yang mengunggahnya di Instagram. Ia menyanyikan lagu Christmas Tree bersama dengan suaminya kala di mobil.

Teman dari Emily dalam Emily in Paris, Mindy Chen yang diperankan oleh Ashley Park juga menunjukkan kecintaannya terhadap V dan BTS dengan mengunggah lagu Christmas Tree dengan latar foto dirinya di Instagram Story miliknya.

Sementara itu, terdapat selebriti lain yang juga menyukai lagu penyanyi bernama asli Kim Tae Hyung ini yakni penyanyi soprano penerima Grammy, Sumi Jo.

Selain itu, ada juga Dena Rachman yang merupakan penyanyi dan host Indonesia, Lee Naeun yang merupakan penulis dari Our Beloved Summer dan masih banyak lagi. Bahkan lagu soundtrack Our Beloved Summer tersebut turut diapresiasi oleh Netflix, media Variety dan Billboard.

V BTS Jadi Penyanyi Pertama dengan 5 Juta Pendengar di Spotify

Setelah sebulan rilisnya lagu V BTS bertajuk Christmas Tree, pencapaian lagu tersebut terus merangkak naik dan mendapatkan puncak baru sebagai solois Korea meskipun V belum secara resmi debut sebagai penyanyi solo.

Pasalnya, lagu Christmas Tree menempati posisi tertinggi di Spotify yakni 5 juta pendengar bulanan. Kemudian dilanjutkan dengan lagu V BTS lainnya yang bertajuk Sweet Night yang merupakan soundtrack Itaewon Class dengan jumlah 2,3 juta pendengar. 

Sementara itu, lagu lainnya yang dinyanyikan Kim Taehyung adalah It’s definitely You yang merupakan soundtrack Hwarang dan ia berkolaborasi dengan Jin BTS. Lagu ini mencapai 370 ribu pendengar bulanan di Spotify.

Sementara itu, lagu Christmas Tree oleh V BTS ini menjadi sountrack drama Korea sekaligus penyanyi solo yang memuncaki posisi pertama dari Top 200 Daily Chart Spotify Korea Selatan.

Baca Juga: Terjemahan Lirik Lagu Christmas Tree - V BTS, OST Our Beloved Summer