5 Fakta di Balik Lagu Still Life – BIGBANG, Ada Ayat Alkitab

BIGBANG/YouTube
BIGBANG Still Life
5/4/2022, 09.40 WIB

ZIGI – BIGBANG resmi comeback dengan merilis lagu bertajuk Still Life pada Senin, 4 April 2022. G-Dragon, T.O.P, Daesung dan Taeyang tampak membawakan lagu ini penuh dengan emosional. 

Dalam video klip lagu tersebut, ternyata mengandung makna tersembunyi. Seperti halnya sepenggal lirik empat musim yang menggambarkan member kembali dengan empat personel setelah Seungri meninggalkan BIGBANG atas kasus Burning Sun.

Lantas apa saja fakta di balik lagu Still Life yang dibawakan BIGBANG? Simak yuk ulasannya di bawah ini!

Baca Juga: Terjemahan dan Lirik Lagu Still Life - BIGBANG, Proses Pendewasaan

Psalm 30:11 di MV BIGBANG

Dalam awal video musik, lagu dibuka dengan latar bunga dengan penggalan kalimat yang ternyata ayat alkitab yang diambil dari Mazmur atau Psalm 30 ayat 11. Jika diterjemahkan dalam bahasa Indonesia maka berbunyi, 

“Aku yang meratap, telah Kau ubah menjadi orang-orang yang menari-nari, kain kabungku telah Kau buka, pinggangku Kau ikat dengan sukacita.”

Dilansir dari Showbiz.co.id, ayat tersebut mewakili fase yang harus dilalui oleh BIGBANG mulai dari masa kejayaannya hingga masa sulit dengan hiatusnya yang panjang.

Kini ratapan BIGBANG berubah menjadi tarian. Masa tersebut digambarkan dengan kapal yang karam kemudian ditumbuhi oleh bunga-bunga.

Terlebih Taeyang mendapatkan penggalan lirik musim semi yang akan menyapa. Musim semi memiliki makna awal yang baru dan penuh makna. Hal ini menunjukkan BIGBANG akan mengawali masa yang baru bersama dengan keempat member.

Daesung Duduk di Antara Empat Kursi

Gambaran Daesung mengisyaratkan makna yang mendalam bagi penggemar. Dalam video klip, mata Daesung yang sedikit tertutup oleh rambut membuatnya harus melihat kenyataan bahwa semua telah berubah. 

Makna ini ditegaskan dengan lirik ‘Selamat tinggal hari-hari saat masa mudaku’ yang menunjukkan dia harus meninggalkan masa lalu.

Hingga akhirnya ia masuk ke dalam suatu ruangan dengan pintu yang terbuka. Di sini, Daesung mulai menerima kenyataan bahwa hidupnya bersama BIGBANG harus tetap berjalan.

Ia juga tampak duduk di antara empat kursi saat pemotretan namun setelahnya terdapat gambar satu kursi yang berbeda dengan nama Kwon Ji Yong, nama asli G-Dragon. Jika dihitung, kursi tersebut berjumlah lima kursi seperti halnya awal jumlah member BIGBANG.

Selain itu, Daesung juga mendapatkan penggalan lirik ‘Suatu hari akan tiba lagi momen (untukmu)’. Dalam adegan lirik tersebut terdapat sosok pria yang tengah duduk. Oleh sebab itu, nama Seungri kembali dikaitkan dan ramai diperbincangkan di media sosial.

Gambaran Masa Sulit dan Kerinduan G-Dragon

G-Dragon sebagai leader BIGBANG mengakui waktu hiatus adalah masa yang sulit baginya. Dalam video klip tersebut, tampak GD, sapaan G-Dragon mendongak ke atas dengan tatapan sendu. 

Ditambah dengan adegan dirinya yang berdiri di bawah lampu dengan mengacak-acak rambutnya. Lamanya waktu hiatus juga digambarkan pada kursi sutradara yang sempat diduduki oleh GD yang akhirnya menua dan ditinggalkan.

GD juga tampak meratapi kerinduannya saat masa kejayaannya dulu. Adegan ini muncul ketika GD berdiri di atas panggung dan melihat lautan VIP, penggemar BIGBANG yang mangayunkan lightstick.

T.O.P Di Bulan Dengan Topeng Kelinci

Makna sedih juga tersirat pada adegan T.O.P yang berdiri sendirian di bulan. Seperti yang diketahui, T.O.P sempat mengalami masa-masa sulit saat tersandung narkoba pada 2017. Ia juga sempat mendapatkan bullying sehingga mengatakan tidak ingin promosi di Korea Selatan.

Sementara topeng kelinci di bulan memiliki simbolis dari kisah legenda. Kelinci tersebut diangkat menjadi penjaga bulan karena sikapnya yang berani mengorbankan diri untuk dimakan oleh Raja Khayangan. 

Makna topeng tersebut menggambarkan T.O.P yang pernah dilarang tayang di televisi karena tersandung kasus narkoba. Kemudian dia membuka topeng, T.O.P menunjukkan bahwa dirinya kembali muncul dihadapan para penggemar.

Makna Kursi, Jam dan Empat Bunga

Selain digambarkan melalui setiap member, makna terdalam juga terdapat pada beberapa objek yang terdapat dalam video musik tersebut. Jam tanpa jarum dan kursi sutradara yang menua di akhir video klip menyisakan misteri. 

Kedua objek tersebut menunjukkan BIGBANG yang kini tidak sama dengan BIGBANG yang dulu. Terlebih dengan adegan jam tanpa jarum.

Sementara gambar empat bunga dan empat kursi menandakan keempat personel yang akan kembali menyapa penggemar dan melanjutkan hidup dengan melalui setiap musim. Hal ini dipertegas dengan lirik bahwa empat musim yang indah akan datang lagi dan dilalui bersama.

Nah, itu tadi fakta-fakta di balik setiap adegan dalam video musik dan lirik lagu Still Life – BIGBANG. Kembalinya BIGBANG dengan penuh emosional ternyata memberikan rasa haru kepada penggemar. 

Baca Juga: 9 Grup Kpop Kompak Meski Member Beda Agensi, Terbaru T.O.P BIGBANG