ZIGI – Menjelang libur Natal dan Tahun Baru di akhir tahun, mencari referensi tempat wisata terbaik adalah kegiatan yang lazim dilakukan banyak orang. Bagi warga Jakarta, tempat wisata di Bandung adalah tujuan yang bisa ditempuh dengan jalur darat.
Kali ini Zigi.id bakal berbagi rekomendasi tempat wisata di Bandung paling hits, instagramable dan kekinian. Apa saja tempat wisata di Bandung yang cocok dikunjungi menjelang liburan Natal dan Tahun Baru kali ini?
1. Gedung Sate
Kalau lagi ke Bandung, belum lengkap rasanya jika belum berkunjung ke Gedung Sate. Bangunan bersejarah yang berdiri sejak zaman penjajahan ini menjadi salah satu tempat ikonik di Bandung karena arsitekturnya yang cukup indah.
Meski namanya Gedung Sate, namun bukan berarti di bangunan ini penuh dengan makanan sate yang menggugah selera lho guys. Gedung tersebut diberi nama Gedung Sate karena mempunyai ornament menyerupai tusuk sate di bagian atapnya.
Kini, Gedung Sate difungsikan sebagai kantor pemerintahan dan museum yang dibuka untuk umum. Lokasinya terletak di Jl. Diponegoro No.22, Citarum, Bandung Wetan, Bandung. Harga tiket masuk Gedung Sate hanya sebesar Rp5.000.
2. Orchid Forest Cikole
Rekomendasi tempat wisata di Bandung yang berikutnya adalah Orchid Forest Cikole yang tak lain merupakan hutan pinus terbesar di Asia. Karena kesejukannya, tempat ini dijadikan pusat konservasi dan budidaya tanaman anggrek yang indah hingga mampu menarik perhatian wisatawan.
Tercatat, lebih dari 157 jenis anggrek terdapat di Orchid Forest Cikole. Tidak hanya menikmati keindahan bunga anggrek saja, pengunjung juga bisa bermain outbond, mengunjungi taman baca anak, melihat penangkaran rusa, dan masih banyak lagi. Lokasinya ada di Jl. Tangkuban Perahu KM.8, Cikole, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat. Harga tiket Orchid Forest Cikole sebesar Rp40 ribu.
3. Dago Dream Park
Taman bermain Dago Dream Park menyuguhkan sensasi wisata alam, wahana permainan dan pusat kuliner yang ada di Bandung. Tempat ini sangat direkomendasikan jelang libur Natal karena terdapat spot foto yang unik seperti dari sepeda gantung, kapal terbang, karpet terbang, rimbunnya pohon hijau yang menyejukkan.
Alamat Dago Dream Park ada di Jl. Dago Giri KM 2.2, Mekarwangi, Pagerwangi, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat. Harga tiket Dago Dream Park sebesar Rp25 ribu.
4. Kebun Bunga Begonia
Masih seputar wisata alam di Bandung, Kebun Bunga Begonia patut dikunjungi dan sayang untuk dilewatkan. Bagi para pecinta bunga, tempat wisata wajib dikunjungi karena menyuguhkan hamparan taman bunga begonia yang luas yang memanjakan mata.
Lokasi Kebun Bunga Begonia berada di Jl. Maribaya No 140A, Lembang, Bandung Barat. Adapun harga tiket masuk Kebun Bunga Begonia adalah sebesar Rp25 ribu.
5. Bumi Perkemahan Ranca Cangkuang Gambung
Rekomendasi tempat wisata di Bandung yang ramai dikunjungi saat liburan Natal yang selanjutnya adalah Bumi Perkemahan Ranca Cangkuang Gambung. Ya, tempat ini cocok banget buat kamu yang menyukai petualangan dan camping di alam bebas.
Di Bumi Perkemahan Ranca Cangkuang Gambungi pengunjung akan merasakan sensai berkemah di tepi sungai dengan pemandangan gunung Tilu yang gagah. Lokasinya berada di Desa Mekarsari, Kecamatan Pasirjambu, Bandung, Jawa Barat dengan harga tiket sebesar Rp15 ribu.
6. Dusun Bambu
Dusun Bambu merupakan sebuah tempat wisata di Bandung yang menyediakan bangunan-bangunan berbahan dasar bambu. Meski terbuat dari bambu, desain setiap bangunan dibuat cukup modern dan instagramable.
Di sini terdapat pemandangan alam seperti danau, sawah, kebun, kafe, hingga restoran. Alamatnya Dusun Bambu berada di Jl. Kolonel Masturi No.KM, Kertawangi, Kec. Cisarua, Kabupaten Bandung Barat. Sementara itu, harga tiketnya dibanderol Rp20 ribu belum termasuk fasilitas di dalamnya.
7. Jendela Alam
Kawasan Lembang seolah tidak kehabisan tempat wisata. Jendela Alam menjadi salah satu destinasi menarik untuk dikunjungi bersama keluarga menjelang libur Natal dan tahun baru.
Sebab, tempat ini menawarkan perpaduan wisata alam dan edukasi yang cocok buat anak-anak. Di sini pengunjung bisa berkebun, berkuda, melihat berbagai jenis tanaman, hewan hingga bermain flying fox. Jendela Alam berlokasi di Jl. Sersan Bajuri KM 4,5, Ledeng, Lembang, Bandung dengan harga tiket sebesar Rp25 ribu.
8. Museum Geologi
Museum Geologi jelas masuk ke dalam daftar tempat wisata menarik di Bandung yang wajib dikunjungi saat liburan. Tempat ini mempunyai beragam koleksi Geologi mulai dari fosil, batu-batuan, dan mineral bumi.
Tak hanya itu saja, Museum Geologi juga menyediakan spot foto aestetik yang hits dan instagramable. Lokasinya berada di Jl. Diponegoro No.57, Cihaur Geulis, Kec. Cibeunying Kaler, Kota Bandung. Adapun harga tiket Museum Geologi sebesar Rp2.000, sangat terjangkau bukan?
9. Farmhose Lembang
Bingung mencari spot foto instagramable di Bandung? Farmhose Lembang adalah jawabannya. Sebab, di tempat wisata yang selalu ramai dikunjungi ini mempunyai spot swafoto yang cukup menarik.
Mengusung konsep bangunan ala Eropa, pengunjung bisa berinteraksi secara langsung dengan beragam jenis hewan ternak yang lucu-lucu. Lokasinya berada di Jl. Raya Lembang No.108, Gudangkahuripan, Lembang, Bandung Barat. Sementara itu harga tiket Farmhose Lembang sebesar Rp30 ribu.
10. Wisata Bandros
Rekomendasi tempat wisata menarik di Bandung yang terakhir adalah Wisata Bandros alias Bandung Tour on Bus. Dengan menaiki kendaraan ini, pengunjung akan diajak keliling kota Bandung dengan untuk melihat setiap sudut kotanya dengan nyaman dan aman.
Buat yang ingin menaiki bus yang bentuknya unik ini, kamu bisa mengunjungi Halte Bus Bandros di Taman Cibeunying Park. Tiket Bus Bandros ini dihargai Rp20 ribu saja lho guys.
Itu dia sejumlah tempat wisata di Bandung yang cukup menarik untuk dikunjungi menjelang libur Natal dan tahun baru. Tentunya, daftar di atas baru sebagian saja lho guys. Sebab, Bandung memang dikenal sebagai kota dengan segudang tempat wisata.