Go-Jek Ekspansi ke Asia Tenggara, Nadiem: Waktunya Indonesia Menyerang

Desy Setyowati
26 April 2018, 18:26
Nadiem Makarim
Arief Kamaludin|KATADATA
CEO Go-Jek Indonesia, Nadiem Makarim, saat melakukan tanya jawab pada acara Indonesia Summit 2016 di Jakarta, Kamis, (24/02).

CEO PT Go-Jek Indonesia Nadiem Makarim membenarkan rencana ekspansi Go-Jek ke Asia Tenggara. Meski, ia tak secara gamblang menjelaskan strategi perusahaan transportasi online itu memasuki pasar ASEAN.

Ia menyampaikan, saat ini adalah waktu yang tepat bagi Go-Jek ekspansi ke luar negeri. "Sudah cukup lama kami bertahan. Sudah waktunya Indonesia menyerang," kata Nadiem dalam acara Pertamina Digital Expo 2018 di Kantor Pertamina, Jakarta, Kamis (26/4).

Hanya, Nadiem menolak menyebut negara mana saya yang akan ditujunya untuk mengembangkan Go-Jek. Pun strategi yang hendak dijalankannya di tiap-tiap negara.

Ia hanya menjanjikan bahwa ekspansi itu bakal diumumkan tak lama lagi. "Kami ada strategi internasional tapi tidak bisa bicara detail. Mohon ditunggu saja dalam waktu lumayan cepat.”

(Baca juga: Merugi tapi Valuasinya Naik, Fenomena Bisnis Digital Indonesia)

Nadiem juga menegaskan, instansinya memilih membeli perusahaan ketimbang harus dibeli. Toh, selama ini banyak yang menawar Go-Jek. Akan tetapi, "jelas Go-Jek tidak akan dijual ke siapa pun," kata dia.

Sebelumnya, Go-Jek dikabarkan tengah melakukan penjajakan bisnis di Filipina dan Singapura. Seorang pejabat otoritas transportasi Filipina, Aileen Lizada menyatakan kepada Reuters, eksekutif Go-jek akan bertemu dengan regulator Filipina pada pekan ini. Pertemuan itu diduga terkait rencana masuknya Go-Jek ke Filipina.

Sementara sumber lain menyebut Go-Jek tengah menjajaki rencana kerja sama dengan perusahaan taksi Singapura, ComfortDelGro. Comfort merupakan perusahaan taksi besar di Singapura, yang sebelumnya sempat bermitra dengan Uber.  Dua negara ASEAN lain yang juga disebut sebagai target ekspansi Go-jek adalah Thailand dan Vietnam.

Reporter: Desy Setyowati
Editor: Pingit Aria

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...