Ini Lima Model Bisnis Kopi Lokal Hasil Adaptasi Zaman

Dini Hariyanti
14 Desember 2018, 20:12
Kopi Gayo KATADATA | Donang Wahyu
Kopi Gayo KATADATA | Donang Wahyu
Kopi Gayo KATADATA | Donang Wahyu

Saat ini terdapat setidaknya lima model bisnis minuman seduh kopi unik di Indonesia. Inovasi para pengusaha muda ini merupakan bentuk adaptasi mereka terhadap perkembangan sosial ekonomi di sekitar.

Hal itu tertuang dalam buku Kopi: Indonesia Coffee Craft and Culture yang dipublikasikan Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf). Bisnis kopi yang dimaksud ialah Kiosk Cafe, Kopi Keliling, Kopi Tuku, Upnormal Coffee Roasters, dan Kopi Bang Ancah.

(Baca juga: Enam Cara Seduh Kopi Khas Orang Indonesia)

Hanya beberapa meter dari gerbang Kampung Prawirotaman di Yogyakarta terdapat satu kedai kopi bernama Kiosk Cafe. Tempat ini hendak mengkolaborasikan budaya kopi tradisional dan gaya ngopi era gelombang ketiga.

"Budaya tradisional hasil representasi angkringan lokal dengan budaya pada era kopi gelombang ketiga, seperti menyajikan espreso menggunakan mesin mahal," tulis Andi Haswidi di dalam buku yang dipublikasikan pada 12 Desember 2018 tersebut.

Bangunan Kiosk Cafe relatif kecil dibandingkan dengan kedai kopi kekinian lain. Meskipun jauh lebih kecil asalkan tampil dengan desain tepat, sebuah kedai kopi akan mampu menggaet konsumen loyal.

Selain itu, ada Kopi Keliling yang dijalankan oleh Dayu Pratama sejak 2015. Gagasan awal menghadirkan kedai kopi kaki lima ini ialah hendak mendekatkan kopi nusantara kepada berbagai lapisan masyarakat.

Kopi Keliling berprinsip bahwa kopi spesial Indonesia tidak melulu harus tampil sebagai produk mahal. Kopi gerobak yang dijalankan mengajarkan Dayu ternyata tak semua orang bersedia menunggu lama proses seduh kopi dengan teknik tertentu.

Mulai awal 2018, terdapat delapan gerobak Kopi Keliling di Yogyakarta, tiga di Semarang, dan dua lainnya berlokasi di Magelang. Rencana selanjutnya ialah menghadirkan di Bali dan DKI Jakarta.

(Baca juga: Bekraf Gandeng Pebisnis Kopi untuk Pasarkan Logo "Kopi Indonesia"

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...