Libur Lebaran, PGN Proyeksi Pengguna Gas Segmen Industri Turun 10-25%

Image title
28 Mei 2019, 16:22
lebaran, pgn, mudik lebaran 2019
Donang Wahyu|KATADATA
Perusahaan Gas Negara (PGN) memproyeksi penurunan pengguna gas dari segmen industri dan komersil selama libur lebaran.

PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGN) memproyeksikan penggunaan gas cenderung turun selama libur Lebaran 2019. Hal ini berbeda dengan konsumsi bahan bakar minyak dan elpiji.

Sekretaris Perusahaan PGN, Rachmat Hutama mengungkapkan, penurunan pengguna gas berasal dari segmen industri dan komersial mencapai 10%-25%. “Sedangkan untuk konsumen rumah tangga terbilang normal,” katanya dalam siaran tertulis, Selasa (28/05).

Secara total PGN menyalurkan gas sebesar 841,85 billion British thermal unit per day (BBTUD). Volume tersebut menjangkau  229.329 pelanggan. 

Dari volume itu, per bulan PGN mendistribusikan sekitar 2,92 juta meter kubik gas kepada pelanggan rumah tangga. “Mereka merupakan pelanggan jaringan gas,” ujar Rachmat.

Meskipun terjadi penurunan penggunaan gas, PGN menjamin pasokan, layanan, serta pengendalian distribusi gas selama libur Lebaran 2019 akan aman. Bahkan, pengoperasian 12 stasiun pengisian bahan bakar gas (SPBG) dan empat unit pengisian bahan bakar gas bergerak (mobile refueling unit/MRU) tetap berjalan normal.

(Baca: Bangun 5 Juta Jaringan Gas, PGN Siapkan Rp 12,5 Triliun)

Halaman:
Reporter: Febrina Ratna Iskana
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...