Tiket Mahal, Penerbangan Tambahan Bandara Bali Turun Tajam

Image title
Oleh Ekarina
29 Mei 2019, 15:44
Pendaratan Pesawat Bandara Ngurah Rai
ANTARA FOTO/Nyoman Budhiana
Sejumah wisatawan menyaksikan pergerakan pesawat di landasan pacu Bandara Ngurah Rai dari Pantai Patra Bali, Kuta, Selasa (15/5). Pengelola Bandara Internasional Ngurah Rai rencananya akan memperluas apron dengan menguruk enam hektare kawasan perairan sisi barat bandara untuk mengakomodasi tingginya lalu lintas penerbangan terutama pada pelaksanaan pertemuan IMF dan Bank Dunia, Oktober 2018.

Pengajuan extra flight atau penerbangan tambahan maskapai di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Bali, selama musim libur Lebaran 2019 menurun  tajam hingga 254%. Tingginya harga tiket pesawat yang mempengaruhi utilitas penumpang disinyalir menjadi salah satu penyebab turunnya pengajuan penerbangan tambahan di bandara tersebut.

"Pengajuan extra flight per tanggal 28 Mei 2019 tercatat ada 216 pengajuan. Bila dibandingkan dengan pengajuan tahun laku,  angka tersebut turun sekitar 254%," kata Communication and Legal Section Head Angkasa Pura I, Arie Ahsanurrohim, di Mangupura, Bali, Rabu (29/5).

Dari data yang dihimpun hingga H-1 operasional posko Lebaran, baru dua maskapai yang mengajukan permohonan penerbangan tambahan, yaitu Batik Air dan AirAsia.

(Baca: Meski Tiket Mahal, Menhub Klaim Penumpang Pesawat Naik Tiga Persen)

Dari dua maskapai tersebut, total permohonan penerbangan tambahan sejumlah 216 penerbangan, dengan rincian AirAsia mengajukan 84 permohonan dan Batik Air dengan 132 permohonan.

Jika dibandingkan dengan tahun lalu, jumlah itu turun tajam yang mencapai 765 permohonan penerbangan tambahan.

"Namun demikian, angka tersebut adalah jumlah pengajuan penerbangan tambahan, belum tentu akan diutilisasi atau digunakan semuanya. Nanti pada saat akhir posko akan kami akan laporkan berapa persen angka utilisasinya," kata Arie.

Terkait penyebab turunnya pengajuan penerbangan tambahan, ia mengatakan hal tersebut terkait dengan lalu lintas penumpang yang terjadi di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Bali.

Halaman:
Reporter: Antara
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...