IDN Media Akuisisi Media e-Sports, GGWP.ID

Cindy Mutia Annur
16 Juli 2019, 09:27
IDN Media mengakuisisi platform media e-Sports GGWP.ID
IDN Times
IDN Media mengumumkan telah mengakuisisi platform media e-sports GGWP.ID untuk jumlah yang tidak diungkapkan, menurut Deal Street Asia, Senin (15/7).

IDN Media mengumumkan telah mengakuisisi platform media e-sports GGWP.ID untuk jumlah yang tidak diungkapkan, menurut Deal Street Asia, Senin (15/7). Melalui akuisisi itu, perusahaan kini telah resmi merambah ke industri olahraga elektronik.

Founder & CEO IDN Media Winston Utomo mengatakan, perusahaannya sangat bersemangat untuk memasuki industri e-sports, serta bekerjasama dengan tim GGWP.ID. Ia yakin, fenomena e-sports baru dimulai dan masih dalam tahap awal.

"Melalui GGWP.ID, kami memiliki visi untuk menciptakan perusahaan e-sports terbesar dan terdepan Indonesia yang juga mampu membawa dampak positif bagi masyarakat,” ujar Winston seperti dikutip dari Antara, Senin (15/5).

(Baca: IDN Media Berencana Akuisisi Tiga Perusahaan Tahun Ini)

CEO dan pendiri GGWIP.ID Ricky Setiawan mengatakan, perusahaannya juga senang dengan adanya kolaborasi tersebut. "Sebagai perusahaan media untuk milenial dan Gen Z terkemuka di Indonesia, IDN Media bisa membantu kami menjangkau audiens yang lebih luas serta mewujudkan mimpi kami agar e-sports bisa dinikmati oleh siapa saja," ujar Ricky.  

Adapun, saat ini GWP.ID memiliki empat unit bisnis utama, yakni e-Sports Media (menyajikan berbagai berita tentang e-sports), e-Sports Tournament Platform (wadah kompetisi bagi penggemar olahraga elektronik), e-Sports Team (tim profesional yang berkompetisi di mobile games), dan e-Sports Creative (agensi kreatif untuk membuat cerita dan konten tentang e-sports).

GGWIP.ID diketahui menjadi tuan rumah acara gim terkemuka di Indonesia yakni Game Prime, dalam kemitraan dengan Badan Ekonomi Kreatif (BEKRAF), Indonesian Agency for Creative Economy (IACE), dan Asosiasi Game Indonesia (AGI).

Sebelumnya, Winston mengatakan perusahaan sudah menjajaki rencana ekspansi anorganik lewat akuisisi di tahun ini.  “Kami dalam proses melakukan uji coba pada beberapa perusahaan. Semoga dua sampai tiga perusahaan yang akan diakuisisi tahun ini,” ujarnya pada awal April lalu.

Namun, Winston enggan menyebutkan secara rinci perusahaan mana saja yang bakal diakuisisi. Akan tetapi, ia mengisyaratkan perusahaan akan terus bergerak di industri media.

(Baca: IDN Media Dapat Pendanaan Seri C dari EV Growth dan LINE)

Karena itu, ia akan mengkaji kembali perihal format akuisisi ini, seperti segmentasi pasar dan lainnya. “Saat ini podcast menjadi tren. e-sports juga. Jadi kedua media tersebut masih dalam keahlian kami,” ujar Winston.

IDN Media berdiri pada 8 Juni 2014 di Surabaya, Jawa Timur oleh kakak beradik Winston Utomo dan William Utomo. IDN Media memiliki visi untuk mendemokratisasi akses terhadap informasi yang akurat, berimbang, berguna, dan positif.

Reporter: Cindy Mutia Annur
Editor: Sorta Tobing

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...