Kominfo Ungkap Layanan Telepon hingga Internet Terkini di Papua

Cindy Mutia Annur
30 Agustus 2019, 14:08
kondisi layanan komunikasi di papua terkini
ANTARA FOTO/Indrayadi TH
Ilustrasi, asap membubung ke langit dari sejumlah bangunan yang terbakar saat berlangsungnya aksi unjuk rasa di Jayapura, Papua, Kamis (29/8/2019). Kominfo ungkap kondisi terkini layanan komunikasi di Papua.

Layanan telepon dan SMS atau pesan singkat di Papua sempat terganggu, lantaran infrastruktur milik operator diduga dirusak. Kini, Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) mencatat kedua layanan komunikasi itu berangsur pulih.

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Biro Humas Kementerian Kominfo Ferdinandus Setu mengatakan, hanya beberapa lokasi yang layanan telepon dan SMS sudah normal. “Tidak semua wilayah,” kata dia kepada Katadata.co.id, Jumat (30/8).

Ia menegaskan bahwa kementeriannya tidak memblokir layanan telepon dan SMS di Papua. Kementeriannya menduga, ada sekelompok masyarakat yang memutus kabel fiber optik milik PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (Telkom). Hal itu berdampak terhadap sepertiga layanan komunikasi Telkomsel di wilayah itu.

(Baca: Telkomsel: Layanan Telepon dan SMS di Papua Berangsur Pulih)

Saat ini, layanan telepon dan SMS berangsur pulih karena Telkomsel mengalihkan trafiknya. Karena ada keterbatasan jaringan imbas kerusuhan di Papua, maka tidak semua wilayah layanan komunikasinya sudah normal.

Sedangkan layanan data atau akses internet masih diblokir sejak Rabu (21/8) lalu. “Statusnya masih sama untuk internet,” kata Pria yang akrab disapa Nando itu.

Nando menjelaskan bahwa kebijakan memblokir internet di Papua berdasarkan keputusan Bersama kementerian terkait lainnya. Di antaranya Kementerian Kominfo, Kementerian Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan (Kemenko Polhukam), Kepolisian, TNI dan lembaga lain terkait keamanan nasional.

Halaman:
Reporter: Cindy Mutia Annur
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...