Rupiah Menguat Tipis Terdorong Harapan Damai Dagang AS-Tiongkok

Agustiyanti
5 September 2019, 17:30
dolar as, rupiah, nilai tukar
ANTARA FOTO/PUSPA PERWITASARI
Ilustrasi. Nilai tukar rupiah pada perdagangan di pasar spot sore ini, Kamis (5/9) ditutup menguat tipis 0,03% ke posisi Rp 14.155 per dolar AS.

Nilai tukar rupiah pada perdagangan di pasar spot sore ini, Kamis (5/9) ditutup menguat tipis 0,03% ke posisi Rp 14.155 per dolar AS. Penguatan rupiah seiring dengan melemahnya indeks dolar.

Dikutip dari Bloomberg, indeks dolar AS melemah 0,17% ke level 98,28. Sementara Kurs referensi Jakarta Interbank Spot Dolar Rate (JISDOR) menempatkan rupiah menguat dari Rp 14.218 per dolar AS kemarin menjadi Rp 14.153 per dolar AS.

Pada perdagangan sore ini, sebagian besar mata uang negara-negara Asia juga bergerak menguat terhadap dolar AS. Ringgit Malaysia menguat 0,39%, dolar Hong Kong naik 0,02%, won Korea melemah 0,24%, rupee India melaju 0,32%, dan dolar Taiwan naik 0,09%.

Sementara yuan Tiongkok melemah 0,01%, baht Thailand turun 0,04%, sedangkan dolar Singapura stagnan.

(Baca: Sektor Manufaktur Lesu, Pemerintah dan BI Keluarkan Enam Jurus Baru)

Analis PT Garuda Berjangka Ibrahim menjelaskan terdapat sejumlah sentimen yang membuat indeks dolar melemah pada hari ini. Salah satunya, harapan terkait perdamaian dagang antara AS dan Tiongkok yang berencana memulai kembali negosiasi pada Oktober mendatang.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...