Lawan Hoaks, Halodoc Kampanyekan #TanyaDokterAsli

Hari Widowati
14 November 2019, 17:47
Halodoc, startup kesehatan, hoaks kesehatan, BCL, kampanye #TanyaDokterAsli
KATADATA/HARI WIDOWATI
Halodoc meluncurkan kampanye #TanyaDokterAsli untuk memerangi hoaks di bidang kesehatan, di Jakarta, Kamis (14/11). Halodoc menggandeng 20 ribu dokter, sebanyak 60% dokter umum dan 40% adalah dokter spesialis.

Peredaran kabar bohong (hoaks) mengenai kesehatan selama periode Agustus 2018-Februari 2019 merupakan yang kedua terbanyak di Indonesia setelah hoaks politik. Perusahaan rintisan (startup) teknologi kesehatan, Halodoc, menggelar kampanye #TanyaDokterAsli untuk mengedukasi masyarakat mengenai pentingnya berkomunikasi langsung dengan dokter terpercaya untuk mendapatkan informasi dan saran seputar kesehatan.

Vice President of Marketing Halodoc, Felicia Kawilarang, mengatakan Halodoc memiliki fitur "Bicara dengan Dokter" yang merupakan fitur paling populer di kalangan penggunanya. "Melalui kampanye #TanyaDokterAsli, kami ingin mengajak lebih banyak masyarakat untuk berkonsultasi dengan lebih dari 20 ribu dokter terverifikasi yang telah tergabung dalam ekosistem Halodoc," ujar Felicia dalam konferensi pers, di Jakarta, Kamis (14/11).

Advertisement

Ia menyebutkan, dengan kecanggihan teknologi saat ini banyak aplikasi yang menggunakan robot (bot) atau kecerdasan buatan untuk menjawab pertanyaan penggunanya. Namun, Halodoc melihat masalah kesehatan harus ditangani langsung oleh ahlinya.

Halodoc tidak sembarangan merekrut dokter ke dalam platformnya. Proses kurasi dilakukan melalui wawancara kemudian pemeriksaan lisensi para dokter. Halodoc juga memberikan pelatihan kepada para dokter mengenai cara menjawab pertanyaan pasien yang menggunakan aplikasi Halodoc. Felicia mengatakan, sebanyak 60% dokter yang ada di Halodoc memiliki pengalaman praktik lebih dari lima tahun.

Hal ini membuat aplikasi Halodoc dipercaya masyarakat. "Saat ini jumlah pengguna aktif kami telah mencapai 8 juta pengguna," kata Felicia. Angka ini tumbuh tiga kali lipat jika dibandingkan dengan jumlah pengguna pada saat Halodoc diluncurkan pada 2016.

(Baca: Resep Istri Bos Baru Gojek, Felicia Aluwi, Kembangkan Halodoc)

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement