3 Obyek Wisata Andalan untuk Target 20 Juta Turis Tahun Depan

Ameidyo Daud Nasution
23 Oktober 2018, 19:12
Bali
ANTARA FOTO/Wira Suryantala
\Wisatawan berfoto di Pura Besakih, Kabupaten Karangasem, Bali, yang berjarak enam kilometer dari kawah gunung Agung atau kawasan rawan bencana, Jumat (20/10).

Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah menetapkan target 20 juta kunjungan wisatawan asing pada tahun depan. Menteri Pariwisata Arief Yahya pun mengandalkan tiga destinasi andalan untuk mencapai target tersebut.

Arief mengatakan tiga destinasersebuti tersebut adalah Bali, Jakarta, dan Batam. "Tiga destinasi karena 90 persen wisatawan asing masuk lewat situ," kata dia di Sekretariat Negara, Jakarta, Selasa (23/10). Menurutnya, ketiga pintu masuk tersebut dapat menarik setidaknya 18 juta wisatawan tahun depan.

Arief mengatakan, salah satu faktor yang dapat memacu tambahan turis di Bali adalah adanya kapasitas pergerakan pesawat di Bandara Internasional Ngurah Rai Bali, dari 25 hingga 30 penerbangan per jam. Dia menjelaskan bahwa tambahan tersebut dapat berkontribusi meningkatnya turis dari 1 hingga 1,5 juta orang.

"Kalau Kepulauan Riau kami akan dorong warga Singapura untuk berbelanja juga di hari kerja," ujar dia.

(Baca juga: 2019, Industri Pariwisata Dibidik Hasilkan Devisa US$ 20 Miliar)

Jokowi sebelumnya menargetkan sektor pariwisata bisa menarik 20 juta kunjungan wisman ke dalam negeri pada 2019. Bahkan posisi Arief sebagai Menteri menjadi taruhannya. "Kalau tidak ketemu 20 juta, ya dicopot (menterinya)," kata Jokowi, pada akhir 2016.

Sementara, Arief menargetkan adanya kenaikan devisa yang dihasilkan dari pariwisata sebesar US$ 17 miliar. Devisa tersebut berasal dari 40% atraksi wisata, 30% biaya transportasi, hingga 30% untuk akomodasi. "Jumlah devisa berbanding linier dengan kedatangan wisatawan dikalikan rata-rata pengeluarannya," kata dia.

Reporter: Ameidyo Daud Nasution
Editor: Pingit Aria

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...