Pemerintah Targetkan Vaksinasi Covid-19 Dimulai Pekan Depan

Rizky Alika
4 Januari 2021, 14:53
virus corona, Covid-19, vaksin
ANTARA FOTO/Nova Wahyudi/hp.
Petugas melakukan bongkar muat vaksin COVID-19 Sinovac saat tiba di gudang vaksin (cold room) milik Dinas Kesehatan Provinsi Sumatera Selatan di Palembang, Senin (4/1/2020). Pemerintah menargetkan vaksinasi akan dimulai pekan depan.

Kementerian Kesehatan juga akan menambah tenaga kesehatan dengan target 10 ribu orang. Selain itu, pemerintah akan meningkatkan jumlah perawat sebanyak 7.900 orang di 141 fasilitas kesehatan.

Pemerintah juga akan mendorong peningkatan surveilans, baik tes lacak dan isolasi pasien Covid-19. Selanjutnya, penguatan protokol kesehatan akan dilakukan melalui operasi kedisiplinan atau operasi yustisi. "Terus konsisten 3M dan 3T secara tepat sasaran," kata Airlangga.

PT Bio Farma telah memulai distribusi vaksin virus corona ke 34 provinsi sejak Minggu (3/1). Perusahaan pelat merah itu juga telah menyiapkan fasilitas rantai dingin di seluruh puskesmas yang akan menerima vaksin Covid-19. 

"Rantai dingin sudah siap, sehingga pendistribusian dari Bio Farma hingga puskesma bisa berjalan dengan baik," ujar Juru Bicara Vaksin Covid-19 Bio Farma Bambang Herianto dalam konferensi pers virtual pada Minggu (3/12). 

Halaman:
Reporter: Rizky Alika
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...