Parpol Koalisi Ganjar Buka Kemungkinan Demokrat dan PKS Gabung

Ade Rosman
4 September 2023, 19:53
Parpol Koalisi Ganjar Buka Kemungkinan Demokrat dan PKS Gabung
ANTARA FOTO/Makna Zaezar/YU
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo meletakkan tongkat bendera Merah Putih di monumen saat mengikuti Deklarasi Pemilu Damai 2024 di Lapangan Pancasila, Semarang, Jawa Tengah, Minggu (3/9/2023).

Ketua Umum Partai Hati Nurani Rakyat atau Hanura, Oesman Sapta Odang alias OSO menyebut peluang bergabungnya Partai Demokrat dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ke dalam barisan partai politik pengusung Ganjar Pranowo sebagai calon presiden di Pilpres 2024.

"Ya itu (bergabungnya Demokrat dan PKS) sih mungkin-mungkin saja semuanya, semua ini kan masih mungkin," kata OSO kepada wartawan di Kantor DPP PDIP, Jakarta Pusat, Senin (4/9).

OSO pun mengatakan, jika ada yang berniat untuk masuk ke dalam barisan partai pengusung Ganjar untuk segera bergabung. Terlebih, ia menyebut sudah ada partai yang menghubungi lewat sambungan telepon.

Ia pun menyinggung sikap konsistensi partai politik. Menurutnya dengan begitu masyarakat bisa menilai keseriusan partai politik.

"Lain kalau yang berpindah-pindah, itukan akhirnya mikir juga kan, entar besok pindah lain pemain. Jadi yang punya sikap itulah nanti yang dinilai oleh rakyat," katanya.

Saat ini, dalam menghadapi Pilpres 2024, Ganjar telah mendapatkan dukungan dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan, Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Hati Nurani Rakyat, dan Persatuan Indonesia atau Perindo.

Teranyar, keempat partai politik itu secara resmi membentuk Tim Pemenangan Nasional atau TPN.

TPN tersebut dibentuk usai empat ketua umum parpol pengusung Ganjar yakni Megawati Soekarnoputri, Muhamad Mardiono, Oesman Sapta Odang, dan Hary Tanoesoedibjo melakukan rapat pertama kali di Kantor DPP PDIP, Jakarta Pusat, Senin (4/9).

"Sudah diketok ya. Di mana ketuanya, ketua TPN, tim pemenangan nasional adalah Pak Arsjad Rasyid tadi diputuskan," kata Hary Tanoe usai rapat.



Ia menyebut, dipilihnya Arsjad lantaran ketua Ketua Kamar Dagang dan Industri Indonesia itu dinilai memiliki pengetahuan, serta jaringan yang luas.

Selain itu, Hary juga mengungkapkan mantan Panglima TNI Jenderal (Purn) Andika Perkasa turut menjadi salah satu wakil dalam TPN.

Nantinya TPN akan mengadakan rapat rutin setiap pekan di hari Rabu pukul 14.00 WIB. Rapat akan mulai berjalan pada 13 September 2023.

"Jadi saya bisa sampaikan mewakili semua pimpinan parpol bahwa TPN, tim pemenangan nasional sudah efektif dimulai sejak diketoknya oleh Ibu Mega tadi, hari ini," kata Hary. 


Reporter: Ade Rosman
Editor: Lona Olavia

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...