SBY Dampingi AHY Temui Prabowo di Hambalang, Jajaki Koalisi di Pilpres

Ira Guslina Sufa
17 September 2023, 16:49
Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) memberikan keterangan pers di kantor DPP Partai Demokrat, Jakarta, Senin (4/9). AHY memberi ucapan selamat kepada pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar atau Cak Imin yang telah resmi mendek
Muhammad Zaenuddin|Katadata
Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) memberikan keterangan pers di kantor DPP Partai Demokrat, Jakarta, Senin (4/9). AHY memberi ucapan selamat kepada pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar atau Cak Imin yang telah resmi mendeklarasikan diri sebagai capres cawapres 2024.

Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono AHY bertemu dengan para ketua umum partai yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju sore ini, Minggu (17/9). AHY datang didampingi Ketua Majelis Tinggi Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono. 

Pertemuan yang berlangsung di kediaman Prabowo Subianto di Hambalang, Bogor, Jawa Barat itu juga dihadiri oleh petinggi Koalisi Indonesia Maju. Wakil Ketua Umum PAN Viva Yoga Mauladi mengatakan partainya merasa senang dan gembira karena Partai Demokrat menyatakan siap bekerja sama dan bergabung dengan Koalisi Indonesia Maju (KIM).

"Hal ini adalah kabar gembira buat kami di KIM. PAN, Golkar, Gerindra, PBB, dan Gelora menyambut Partai Demokrat dengan suka cita," kata Viva Yoga.

Menurut Viva kedatangan petinggi Demokrat ke kediaman Prabowo tersebut merupakan bagian dari rencana penjajakan untuk bergabung mendukung Prabowo sebagai calon presiden. Pertemuan dimulai pukul 16.00 WIB. 

Viva mengatakan bila jadi bergabung dengan Koalisi Indonesia Maju, Demokrat diharapkan dapat mendongkrak suara Prabowo di Pilpres. PAN menurut dia menyambut baik rencana Demokrat untuk bergabung. 

"Setiap anggota partai koalisi memiliki basis konstituen akan disinergikan dengan baik dan akan menambah perolehan suara, sehingga peluang untuk menang pilpres semakin besar," ujar dia.

Koalisi Indonesia Maju yang terdiri atas Partai Gerindra, Partai Golkar, PAN, Partai Bulan Bintang, dan Partai Gelora Indonesia resmi mendukung Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto maju sebagai bakal calon presiden untuk Pilpres 2024.

Menurut Viva dalam pertemuan itu PAN diwakili oleh Ketua Umum Zulkifli Hasan, Hatta Rajasa, Eddy Soeparno, Viva Yoga Mauladi, Asman Abnur, Yandri Soesanto, Eko Hendro Purnomo, Intan Fauzi. 

Walau demikian, Partai Demokrat sampai saat ini belum mengumumkan secara resmi arah koalisinya, setelah keluar dari Koalisi Perubahan dan Persatuan (KPP) pada awal bulan ini (1/9). Koordinator Juru Bicara Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra meminta masyarakat menunggu dan keputusan terkait arah koalisi akan diumumkan langsung oleh Ketua Umum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

"Tunggu saja dari mas AHY. Beliau langsung yang akan menyampaikan," kata Herzaky.

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...