Jokowi Hadiri Groundbreaking Jambuluwuk Nusantara, Hotel Keenam di IKN

Ameidyo Daud Nasution
17 Januari 2024, 15:51
jokowi, ikn, hotel
Youtube/Sekretariat Presiden
Presiden Joko Widodo saat groundbreaking Jambuluwuk Nusantara Hotel di IKN, Kalimantan Timur, Rabu (17/1) Foto: Youtube/Sekretariat Presiden
Button AI SummarizeMembuat ringkasan dengan AI

Presiden Joko Widodo menghadiri groundbreaking Jambuluwuk Nusantara Hotel di Ibu Kota Nusantara (IKN). Jambuluwuk merupakan hotel keenam yang dimulai pembangunannya di ibu kota baru.

Jokowi berharap keberadaan hotel ini mampu menampung tamu yang akan datang ke IKN untuk upacara kemerdekaan 17 Agustus mendatang. Apalagi pemerintah menargetkan upacara HUT RI tahun ini bisa digelar di IKN.

"Akan lebih baik kalau ada hotel-hotel yang selesai," kata Jokowi saat groundbreaking seperti disiarkan dalam Youtube Sekretariat Presiden, Rabu (17/1).

Jokowi mengatakan Hotel Jambuluwuk Nusantara dibangun dengan investasi Rp 300 miliar. Sedangkan kapasitas hotel ini sebesar 200 kamar.

"Konsepnya etnik Indonesia," kata mantan Wali Kota Solo itu.

Sebelumnya, Jokowi telah melakukan groundbreaking sejumlah proyek seperti Logistic Hub PT Pos Indonesia, Masjid Negara IKN, hingga Gedung Kantor Otorita IKN.

Jokowi mengatakan kantor Otorita IKN dibangun di atas lahan seluas 28 ribu meter persegi dengan nilai konstruksi Rp 509 miliar.  Kantor OIKN mencakup gedung utama, gedung pusat data serta pusat komando atau command center sebagai pusat koordinasi dan pemantauan untuk berbagai kegiatan di IKN.

Proyek tersebut juga mencakup pengadaan infrastruktur kawasan yang sanggup memuat kapasitas 600 orang pada tahap pertama. “Gedung ini akan menjadi tempat bekerjanya para pegawai Otoritas IKN yang juga akan dilengkapi layanan terpadu satu pintu,” kata Jokowi.

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...