Perbandingan Ponsel 5G Rp 3 Jutaan dari Xiaomi, Realme, Samsung

Fahmi Ahmad Burhan
30 Juni 2021, 12:57
Perbandingan Ponsel 5G Rp 3 Jutaan dari Xiaomi, Realme, Samsung
ANTARA FOTO/REUTERS/Jason Lee
Tanda 5G terpasang di World 5G Exhibition di Beijing, Tiongkok, Jumat (22/11/2019).

Xiaomi, Samsung, dan Realme meluncurkan ponsel 5G harga Rp 3 jutaan dalam dua pekan terakhir. Ketiga varian ponsel pintar (smartphone) itu yakni Poco M3 Pro 5G, Galaxy A22 5G, dan Realme 8 5G.

Poco M3 Pro 5G dibanderol Rp 2.599.000 untuk RAM dan memori 4 GB/64 GB. Sedangkan varian 6 GB/128 GB dijual Rp 2.899.000.

"Ini untuk menjangkau sebanyak mungkin masyarakat Indonesia. Selain itu, memungkinkan mereka merasakan internet 5G," kata Head of Marketing POCO Indonesia Andi Renreng dalam siaran pers, Selasa (29/6).

Sedangkan Samsung Galaxy A22 5G dibanderol Rp 3.299.000. Lalu Realme 8 5G dijual Rp 3.599.000.

Ketiga ponsel itu bisa mengakses spektrum frekuensi 1,8 GHz atau band n3 yang digunakan oleh Indosat. Selain itu, frekuensi 2,3 GHz atau band n40 dari Telkomsel.

Cip (chipset) yang dipakai ketiganya juga sama yaitu MediaTek Dimensity 700 5G. Semikonduktor ini bisa memanfaatkan fitur konektivitas 5G Carrier Aggregation (2CC 5G-CA) dan Dual 5G SIM.

Chipset itu diproses dengan fabrikasi 7 nm. Semikonduktor ini mengintegrasikan dua inti besar Cortex-A76 dalam CPU delapan inti dan beroperasi hingga 2,2GHz.

Cip tersebut mendukung 64-bit, seperti Qualcomm Snapdragon 732G. Sistem operasi 64-bit bisa menampung memori lebih dari 4 GB. Alhasil, performanya menjadi lebih baik.

POCO M3 Pro
POCO M3 Pro (Poco)

Kecepatan RAM dari cip itu mencapai 2.133 MHz. Dengan begitu, performa menjadi lebih cepat dan bisa digunakan multitasking lebih baik dibandingkan Qualcomm Snapdragon 732G.

Halaman:
Reporter: Fahmi Ahmad Burhan
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...