Startup Singapura Akuisisi Social Commerce Indonesia Chilibeli

Fahmi Ahmad Burhan
16 Maret 2022, 15:46
chilibeli, webuy, startup, singapura, akuisisi, e-commerce
chilibeli
Pada pendiri Chilibeli Alex Feng, Damon Yue, dan Matt Li.

Startup asal Singapura, WeBuy mengakuisisi Chilibeli dari Indonesia. Keduanya bergerak di bidang social commerce, atau bagian dari e-commerce.

Berdasarkan laporan McKinsey, social commerce adalah platform yang memfasilitasi jual-beli produk melalui media sosial. Sedangkan e-commerce memfasilitasi transaksi, termasuk pembayaran dan pengiriman.

Nilai akuisisi Chilibeli oleh WeBuy tidak diungkapkan. Startup asal Singapura ini hanya menyampaikan bahwa akuisisi bertujuan menciptakan sinergi yang lebih kuat.

"Sumber daya Chilibeli saat ini terdiri dari group leader, pergudangan, dan staf, semuanya sinergis dengan bisnis kami," kata CEO WeBuy Vincent Xue dikutip dari Asia Tech Daily, Selasa (15/3).

Sejumlah fitur seperti obrolan dan video singkat juga akan terintegrasi antara kedua platform. Chilibeli bakal mendapatkan dukungan teknologi dari WeBuy.

Tujuan WeBuy mengakuisisi Chilibeli yakni memperluas jangkauan di pasar Indonesia. "Memungkinkan kami melayani dengan kehadiran yang lebih kuat dan manfaat kepada lebih banyak orang," kata Xue.

WeBuy pertama kali meluncur di Singapura pada Agustus 2019. Startup ini berfokus pada perdagangan komunitas.

Saat ini, WeBuy menggaet 100 ribu konsumen di Singapura, Malaysia, dan Indonesia.

Halaman:
Reporter: Fahmi Ahmad Burhan
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...