Marak Gugatan Lender, Sejumlah Pinjol Salurkan Ratusan Miliar

Lenny Septiani
1 Maret 2024, 13:05
pinjol, pinjol digugat lender, investree
Muhammad Zaenuddin|Katadata
Ilustrasi pinjol
Button AI Summarize

Beberapa pinjol seperti TaniFund, iGrow, Investree dan Modal Rakyat digugat oleh lender alias pemberi pinjaman. Meski begitu, sejumlah startup teknologi finansial pembiayaan atau fintech lending masih menyalurkan pinjaman ratusan miliar dalam dua bulan terakhir.

Modal Rakyat menyalurkan pinjaman Rp 135 miliar sejak awal tahun ini. Jika dihitung sejak berdiri, startup pinjol ini sudah menyalurkan Rp 11,93 triliun kepada sekitar 545,6 ribu peminjam.

Tingkat keberhasilan pembayaran di bawah 90 hari alias TKB 90 Modal Rakyat 98,44%.

Namun Modal Rakyat menghadapi gugatan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan. Gugatan dengan nomor perkara 187/Pdt.G/2024/PN JKT.SEL ini juga turut menggugat Toko Sumber Sembako.

Petitum gugatan belum ditampilkan. Selain itu, belum ada penjelasan apakah penggugat yakni Haryani merupakan lender.

OJK atau Otoritas Jasa Keuangan pun memanggil pinjol Modal Rakyat untuk meminta klarifikasi terkait gugatan tersebut. “Ini terkesan bahwa kami melakukan suatu kelalaian ataupun industri peer to peer lending sedang tidak baik-baik saja,” kata juru bicara Modal Rakyat kepada Katadata.co.id, Kamis (29/2).

Halaman:
Reporter: Lenny Septiani
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...