Raup Rp 3,2 Triliun, PUBG Mobile Jadi Game Online Terlaris di Dunia

Desy Setyowati
12 Juni 2020, 13:12
Rilis 4 Fitur Baru, PUBG Mobile Jadi Game Online Terlaris di Dunia
pubg.com
Ilustrasi PUBG Mobile

Saat opsi itu aktif, karakter akan memegang senjata, yang terlihat sedikit di bawah mata pemain. Ini membuat pengguna memiliki pandangan lengkap terkait medan tempur, sehingga lebih mudah membidik musuh.

Terakhir, pengaturan efek baru, yang akan meningkatkan kesan saat karakter berdarah di PUBG Mobile. “Pemain dapat memilih dari berbagai efek darah,” demikian dikutip dari Sportskeeda, kemarin (10/6).

(Baca: Kehilangan Rp 22 Triliun, Kekayaan Jack Ma Disalip Bos Pengembang PUBG)

Posisi kedua game online terlaris di dunia pada Mei yakni Honor of Kings, juga dari Tencent. Pengeluaran pemain mencapai US$ 204,5 juta, tumbuh 42% yoy. Sekitar 95% didapat dari pengguna asal Tiongkok, lalu 2,2% dari Thailand.

Peringkat ketiga ditempati oleh Roblox dari Roblox Corporation. Lalu, diikuti oleh Monster Strike dari Mixi dan Coin Master dari Moon Active.

Game online memang menjadi salah satu alternatif hiburan bagi masyarakat saat berdiam di rumah akibat pandemi corona. Kondisi ini membuat jumlah pengguna dan pendapatan pengembang gim melonjak.

Pokémon Go dari Niantic misalnya, pendapatannya melonjak 45,5% menjadi US$ 82,2 juta pada Mei 2019. Lalu, pengeluaran pemain Three Kingdoms Strategic dari Alibaba mencapai US$ 491,4 juta sejak dirilis pada September 2019.

(Baca: Gamer Indonesia Masuk Lima Besar Pemain PUBG Terbaik Dunia)

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...