Startup Kuliner Indonesia Masif ke Luar Negeri, Investor Pantau 1 Hal

Desy Setyowati
12 Januari 2023, 14:39
startup kuliner, investor
Katadata/Desy Setyowati
Acara Indonesia PE-VC Summit 2023 yang digelar oleh DealStreetAsia di Hotel Langham, Jakarta, Kamis (12/1/2023)

Startup kuliner Indonesia masif merambah pasar luar negeri tahun lalu. Investor dari kalangan modal ventura menyampaikan, ada satu pertimbangan sebelum berinvestasi ke perusahaan rintisan.

Pertumbuhan konsumsi rumah tangga di Indonesia terkontraksi dibandingkan sebelum ada pandemi corona pada 2019. Meski begitu, “yang kami lihat adalah fundamental (bisnis startup),” kata Partner Goodwater Capital Jin Oh dalam acara Indonesia PE-VC Summit 2023 yang digelar oleh DealStreetAsia di Hotel Langham, Jakarta, Kamis (12/1).

Rincian perkembangan konsumsi rumah tangga, yang menjadi kontributor terbesar pertumbuhan ekonomi Indonesia, sebagai berikut:

Di tengah penurunan pertumbuhan konsumsi, beberapa startup kuliner ekspansi ke negara lain. Meski begitu, Jin Oh menyampaikan bahwa investor melihat satu hal dalam berinvestasi ke startup Indonesia, termasuk di sektor konsumsi seperti kuliner, yakni fundamental bisnis.

“Ini bukan tentang seberapa cepat Anda bisa tumbuh dari tahun ke tahun. Tetapi dasarnya, yakni dapatkah Anda benar-benar membuat pengguna bertahan dan kembali untuk membeli,” ujar dia.

“Itulah metrik yang benar-benar menjadi fokus investor,” tambah dia.

Sedangkan Co-founder sekaligus CEO Kopi Kenangan Edward Tirtanata menyampaikan, untuk menggaet konsumen di Indonesia dan bersaing dengan brand asing, perusahaan harus memahami keinginan pelanggan lokal.

“Di Indonesia, minuman boba tren. Ayam goreng juga, tetapi yang pedas. Jadi yang terpenting adalah lokalisasi,” kata dia dalam diskusi yang sama.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...