Profil Patrick Walujo CEO Baru GoTo Gantikan Andre Soelistyo

Desy Setyowati
8 Juni 2023, 16:29
goto, gojek, Patrick Walujo
YouTube Unpar Official
Pendiri Grup Northstar Patrick Walujo
  • 1993 : Menempuh pendidikan SMA di Kolese Kanisius
  • 1997 : Menempuh pendidikan sarjana dengan jurusan Operations Research & Industrial Engineering di Cornell University di New York

Patrick Walujo beberapa kali bercerita tentang bagaimana awal mulai ia berinvestasi di Gojek. “Saya terlibat sebagai investor di Gojek sejak hari pertama, investor pertama,” ujar Patrick dalam acara Leader Talks Unpar, dikutip dari YouTube Unpar Official pada Mei 2022.

“Saya tanya ke Nadiem Makarim, butuh berapa? US$ 2 juta. Hitungan kami, pasti untung,” tambah dia.

A few later, it's not profitable, tapi nilai perusahaannya naik. Kenapa? Karena diperhitungkan Nadiem bisnis awalnya kecil. Baru di Jakarta dan pengemudi sedikit. Tetapi permintaan dari minggu ke minggu 100% saat itu,” kata dia.

Ia memahami bahwa Gojek membutuhkan dana untuk menggaet lebih banyak pengemudi. Dengan begitu, permintaan konsumen bisa dipenuhi.

“Ini susah beberapa tahun terakhir, karena pesaing kami ‘bakar uang’ banyak sekali. Mereka mau mematikan (bisnis) kami,” ujar Patrick. “Hari ini bisnis ride-hailing atau berbagi tumpangan profit.”

Patrick menilai, merger Gojek dan Tokopedia pada Mei 2021 merupakan peluang besar. “Ini peluang untuk GoTo Financial," kata Patrick dalam acara Indonesia PE-VC Summit 2023 yang digelar oleh DealStreetAsia di Hotel Langham, Jakarta, pada Januari (12/1).

Harga saham GoTo sempat turun dan menyentuh auto reject bawah (ARB) akhir tahun lalu. Namun menurut Patrick, perusahaan membutuhkan waktu untuk mengembangkan bisnis pasca-merger.

"GoTo memiliki good business leader," kata dia. "Jadi saya pikir ini hanya masalah waktu."

Halaman:
Reporter: Syahrizal Sidik, Lenny Septiani
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...