TV Analog Disetop April, Berikut Daftar Set Top Box TV Digital Resmi

Fahmi Ahmad Burhan
10 Maret 2022, 15:46
tv digital, tv analog, kominfo, set top box, set top box gratis
ANTARA FOTO/Asep Fathulrahman/foc.
Dua murid sekolah dasar mengikuti proses belajar di rumah melalui siaran televisi akibat pandemi COVID-19 di Perum Widya Asri, di Serang, Banten, Selasa (14/4/2020).

Bagi warga kurang mampu, Kominfo memang akan menyediakan set top box gratis. Jumlahnya disesuaikan pada Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) dari Kementerian Sosial.

Menurut data tersebut, ada 7.985.820 rumah tangga miskin yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia. Setelah diverifikasi, 6.737.971 juta di antaranya berdomisili di daerah-daerah yang akan migrasi siaran TV analog ke TV digital.

Namun, bagi warga yang mampu, terdapat set top box yang beredar di toko fisik dan online. Berdasarkan data dari situs resmi Kementerian Kominfo, set top box yang mendapatkan sertifikasi per 4 Maret antara lain:

  1. Merek AKARI dengan model ADS-168 sekitar Rp 225 ribu
  2. Merek Venus dengan model Brio sekitar Rp 198 ribu
  3. Merek Tanaka dengan model T2 sekitar Rp 183 ribu
  4. Merek Matrix dengan model Apple sekitar Rp 189 ribu
  5. Merek Evercoss dengan model STB1 sekitar Rp 172 ribu
  6. Merek Nextron dengan model NT2000-D
  7. Merek Nextron dengan model TR 1000 sekitar Rp 259 ribu
  8. Merek Evinix dengan model H-1 sekitar Rp 189 ribu
  9. Merek Evercoss dengan model STB Max
  10. Merek Evercoss dengan model STB Pro sekitar Rp 175 ribu
  11. Merek Evercoss dengan model STB Mini
  12. Merek Matrix dengan model CH-77
  13. Merek AKARI dengan model ADS-525
  14. Merek Tanaka dengan model T2 Jurassic sekitar Rp 193 ribu
  15. Merek Tanaka dengan model T2 New sekitar Rp 244 ribu
  16. Merek Freebox dengan model H-1 sekitar Rp 195 ribu
  17. Merek Visio dengan model HS1685
  18. Merek Kubik dengan model Kubik Arca DVB-T2
  19. Merek Super HD dengan model HD168 sekitar Rp 173 ribu
  20. Merek Advan dengan model DVB-10KK sekitar Rp 171 ribu

Gabungan Pengusaha Elektronik Joegianto mengatakan, harga set top box di pasaran berbeda-beda. Alasannya, karena kualitas dan bahan yang ditawarkan oleh produsen.

"Biasanya ada kelebihan fitur atau ada juga penutup (cases) dari bahan besi dan plastik. Ada juga cip (chip) terbaik dan tidak mau rewel," katanya.

Halaman:
Reporter: Fahmi Ahmad Burhan
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...