Microsoft Luncurkan Mesin Pencari Bing yang Lebih Canggih dari ChatGPT

Lenny Septiani
9 Februari 2023, 10:38
Bing, ChatGPT,
Katadata/Bing
Bing versi terbaru yang didukung ChatGPT

Perusahaan menyebut kumpulan kemampuan dan teknik ini sebagai model Prometheus. Sebuah kombinasi yang memberi pengguna hasil yang lebih relevan, tepat waktu, dan tertarget, dengan keamanan yang lebih baik.

“Kami telah menyatukan penelusuran, penjelajahan, dan obrolan menjadi satu pengalaman terpadu yang dapat Anda gunakan dari mana saja di web,” kata Microsoft.

Bing dan Edge versi terbaru memberikan beberapa manfaat, seperti:

  • Pencarian yang lebih baik. Bing versi baru akan memberikan hasil yang lebih relevan untuk hal-hal sederhana seperti skor olahraga, harga saham, dan cuaca, bersama dengan sidebar baru yang menunjukkan jawaban yang lebih komprehensif.
  • Jawaban lengkap. Bing akan mengulas jawaban dari seluruh web untuk menemukan dan meringkas jawaban yang dicari.
  • Pengalaman obrolan baru. Untuk pencarian yang lebih kompleks atau jawaban detail, Bing terbaru menawarkan obrolan baru yang interaktif. Pengalaman obrolan memberdayakan pengguna untuk mempersempit pencarian hingga mendapatkan jawaban lengkap yang dicari dengan meminta lebih banyak detail, kejelasan, dan ide. Juga dengan tautan yang tersedia, sehingga pengguna dapat segera mengambil keputusan.
  • Lebih kreatif. Bing baru dapat menghasilkan konten untuk membantu pengguna menulis email, membuat rencana perjalanan 5 hari lengkap dengan tautan untuk memesan perjalanan dan akomodasi, hingga mempersiapkan wawancara kerja. Bing terbaru juga mengutip semua sumbernya, sehingga pengguna dapat melihat tautan ke konten web yang dirujuknya.

“Kami telah memperbarui browser Edge dengan kemampuan AI baru dan tampilan baru, dan kami telah menambahkan dua fungsi baru yakni mengobrol dan menulis,” kata Microsoft.

Bersama dengan OpenAI, Microsoft menyatakan menerapkan pengamanan untuk melindungi dari konten berbahaya.

“Tim kami bekerja untuk mengatasi masalah seperti misinformasi dan disinformasi, pemblokiran konten, keamanan data, dan mencegah promosi konten berbahaya atau diskriminatif sejalan dengan prinsip AI kami,” katanya.

Halaman:
Reporter: Lenny Septiani
Editor: Yuliawati
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...