Profil Linda Yaccarino, CEO Twitter Baru Pengganti Elon Musk

Tia Dwitiani Komalasari
13 Mei 2023, 09:27
CEO Twitter, Linda Yaccarino.
Instagram @Lindayacc
CEO Twitter, Linda Yaccarino.

NBCUniversal juga baru-baru ini memperluas kemitraannya dengan Twitter untuk Olimpiade Paris 2024, sebuah langkah yang disinggung Yaccarino dalam tweet ke Musk minggu lalu.

Tangani Iklan Twitter yang Anjlok

Yaccarino akan mengambil alih platform twitter yang dilanda tantangan dan beban utang yang besar. Sejak Elon Musk mengakuisisi Twitter pada Oktober 2022, pengiklan telah meninggalkan platform media sosial tersebut.

Mereka khawatir iklannya dapat muncul di samping konten yang tidak pantas setelah perusahaan kehilangan hampir 80% staf. Musk awal tahun ini mengakui bahwa Twitter mengalami penurunan besar dalam pendapatan iklan.

"Saya sangat senang menyambut Linda Yaccarino sebagai CEO Twitter yang baru!" kata Musk dalam tweet pada hari Sabtu dini hari (13/5).

"@LindaYacc akan fokus terutama pada operasi bisnis, sementara saya fokus pada desain produk & teknologi baru,"ujarnya.
Berdasarkan laporan We Are Social dan Hootsuite, ada 556 juta pengguna Twitter di seluruh dunia pada Januari 2023. Jumlah tersebut meningkat 27,4% dibandingkan pada periode yang sama tahun sebelumnya.

Sementara Indonesia berada di posisi ke lima dengan 24 juta pengguna.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...