Saham GOTO Ramai Dikoleksi Asing, BBCA hingga BUKA Banyak Dilego
Sejumlah saham menjadi incaran investor asing seperti PT Chandra Asri Pacific Tbk (TPIA), PT Ace Hardware Indonesia Tbk (ACES), hingga PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) pada perdagangan Rabu (20/3) kemarin. Sementara saham PT Bank Central Asia Tbk (BBCA), PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) hingga PT Bukalapak.com Tbk (BUKA) banyak dilego asing.
Melansir data perdagangan, saham Chandra Asri Pacific berada di urutan keempat sebagai saham yang banyak dibeli asing pada perdagangan kemarrin dengan nilai akumulasi pembelian Rp 37,3 miliar. Ace Hardware Indonesia berada di posisi keenam sebagai saham yang paling banyak dibeli investor asing senilai Rp 30,6 miliar.
Lalu terdapat juga saham GOTO yang banyak dibeli pelaku pasar asing Rp 25,2 miliar dan menduduki posisi ketujuh. Saham emiten teknologi ini diborong oleh asing saat sahamnya berada di level terendahnya saat itu Rp 65 per saham.
Di sisi lain, emiten teknologi PT Bukalapak.com Tbk (BUKA) sahamnya banyak dilego asing dengan total penjualan Rp 10,7 miliar. Sementara PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) dan PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) menduduk peringkat teratas. BCA dijual investor asing senilai Rp 215,1 miliar semenrara Bank Mandiri senilai Rp 94,7 miliar.
Secara keseluruhan, pada perdagangan Rabu kemarin, investor asing mengakumulasi pembelian Rp 354,4 miliar di seluruh pasar di bursa saham domestik. Laju Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup melemah 0,08% ke level 7.331 dengan nilai transaksi harian mencapai Rp 10,36 triliun.
Saham yang banyak dibeli asing :
1. PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI)
2. PT Astra International Tbk (ASII)
3. PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk (AMRT)
4. PT Chandra Asri Pacific Tbk (TPIA)
5. PT Gajah Tunggal Tbk (GJTL)
6. PT Ace Hardware Indonesia Tbk (ACES)
7. PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO)
8. PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI)
9. PT Ciputra Development Tbk (CTRA)
10. PT Amman Mineral Internasional Tbk (AMMN)
Saham yang banyak dijual asing :
1. PT Bank Central Asia Tbk (BBCA)
2. PT Bank Mandiri Tbk (BMRI)
3. PT Merdeka Copper Gold Tbk (MDKA)
4. PT AnekaTambang Tbk (ANTM)
5. PT Merdeka Battery Materials Tbk (MBMA)
6. PT Map Aktif Adiperkasa Tbk (MAPA)
7. PT Bukalapak.com Tbk (BUKA)
8. PT Bumi Resources Tbk (BUMI)
9. PT Medco Energi International Tbk (MEDC)
10. PT Puradelta Lestari Tbk (DMAS)