PTBA, ANTM, dan JSMR Masuk Cum Dividen, Sahamnya Kompak Menguat

Patricia Yashinta Desy Abigail
20 Mei 2024, 13:08
Harga saham PT Bukit Asam Tbk (PTBA), PT Aneka Tambang Tbk (ANTM), dan PT Jasa Marga Tbk (JSMR) menguat menjelang pembagian dividen.
Unsplash
Harga saham PT Bukit Asam Tbk (PTBA), PT Aneka Tambang Tbk (ANTM), dan PT Jasa Marga Tbk (JSMR) menguat menjelang pembagian dividen.
Button AI SummarizeBuat ringkasan dengan AI

Tiga emiten Badan Usaha Milik Negara (BUMN) memasuki jadwal cum dividen pada Senin (20/5), hari ini. Ketiga emiten pelat merah tersebut yaitu PT Bukit Asam Tbk (PTBA), PT Aneka Tambang Tbk (ANTM), hingga PT Jasa Marga Tbk (JSMR). 

Cum dividen merupakan tanggal terakhir bagi investor yang ingin membeli saham tertentu dan berhak untuk mendapatkan dividen perusahaan yang telah diumumkan. Seiring dengan berjalannya cum dividen, saham ketiga BUMN ini bergerak naik.

Saham Bukit Asam bergerak bergerak naik 0,68% atau 20 poin ke level Rp 2.940 per saham hingga penutupan perdagangan sesi I.  Sejak pembukaan perdagangan, harga saham PTBA menguat hingga sempat menyentuh level tertingginya di Rp 2.960 per saham. 

Selanjutnya, harga saham Aneka Tambang 2,16% menjadi Rp 1.655.  Saat pembukaan perdagangan, saham Aneka Tambang dibuka Rp 1.645 per saham dengan level tertingginya hingga Rp 1.679 per saham. 

Sementara itu, harga saham Jasa Marga menguat 0,50% ke level 5.025 per saham. Mengutip data perdagangan harga saham tertinggi JSMR berada di level 5.075 per saham. 

Sebagai informasi, PTBA menetapkan pembagikan dividen tunai Rp 4,57 triliun. Nilai dividen itu setara 75% laba bersih perusahaan sepanjang 2023 yang senilai Rp 6,1 triliun.

Pembagian dividen ini telah mendapatkan persetujuan dari Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) pada Rabu (8/5). Sisanya, sebesar 25% atau sebesar Rp 1,52 triliun sigunakan sebagai laba ditahan.

Antam membagikan dividen sebesar Rp 3,07 triliun atau 100% dari laba bersih tahun buku 2023. Melihat rekam jejaknya, jumlah dividen yang dibagikan Antam ini lebih besar jika dibandingkan dividen atas tahun buku 2022 sebesar Rp 1,91 triliun. Nilai dividen 2023 ini setara dengan Rp 79,5 per saham. 

Terakhir, emiten pengelola jalan tol JSMR sebelumnya telah menyepakati pembagian dividen Rp 274,8 miliar dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) Mei 2024. Nilai itu setara 4% dari perolehan laba bersih pada tahun buku 2023 atau 10% dari laba inti pada periode yang sama.  

Reporter: Patricia Yashinta Desy Abigail

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...