BI Pantau Terus Layanan Perbankan BSI Usai Eror dan Serangan Siber

Abdul Azis Said
17 Mei 2023, 15:39
bsi, bank indonesia, bi,
ANTARA FOTO/Syifa Yulinnas/foc.
Sejumlah nasabah melakukan transaksi di mesin anjungan tunai mandiri (ATM) Bank Syariah Indonesia (BSI) di Meulaboh, Aceh Barat, Aceh, Minggu (14/5/2023).

Layanan mobile banking BSI error sejak Senin malam pekan lalu dan lumpuh beberapa hari sebelum akhirnya terpantau mulai pulih akhir pekan kemarin. Sementara layanan ATM sudah normal lebih awal.

Kelumpuhan layanan tersebut diketahui karena adanya serangan terhadap sistem IT. Tak lama kemudian, kelompok peretas Ransomware internasional, LockBit 3.0 mengklaim telah meretas data internal milik BSI dan mempublikasikannya di situs gelap atau dark web.

Hal ini dilakukan setelah perusahaan gabungan tiga bank syariah ini diduga tak membayar uang tebusan sesuai permintaan LockBit 3.0 yang senilai US$ 20 juta atau sekitar Rp 295,6 miliar.

Sejumlah data yang bocor itu antara lain mengenai data operasional, pendanaan dan transaksi hingga database BSI yang diretas sejak 8 Mei hingga 15 Mei 2023.

Merespons mengenai isu kebocoran data yang diakibatkan karena serangan siber, Corporate Secretary BSI Gunawan A. Hartoyo memastikan, data dan dana nasabah dalam kondisi aman, sehingga nasabah dapat bertransaksi secara normal.

"Kami juga akan bekerja sama dengan otoritas terkait dengan isu kebocoran data,” kata Gunawan dalam keterangan resminya, Selasa (16/5).

Halaman:
Reporter: Abdul Azis Said
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...