Gandeng IDI, Alodokter Sediakan Fitur Perpanjangan Izin Praktik Dokter

Hari Widowati
27 Oktober 2019, 12:26
Startup bidang kesehatan Alodokter bekerja sama dengan Ikatan Dokter Indonesia (IDI) untuk menampilkan fitur pengajuan Satuan Kredit Profesi (SKP) Online di platform Alomedika, di Jakarta, Sabtu (26/10). Dengan fitur ini, dokter bisa lebih mudah memperpan
KATADATA/HARI WIDOWATI
Startup bidang kesehatan Alodokter bekerja sama dengan Ikatan Dokter Indonesia (IDI) untuk menampilkan fitur pengajuan Satuan Kredit Profesi (SKP) Online di platform Alomedika, di Jakarta, Sabtu (26/10). Dengan fitur ini, dokter bisa lebih mudah memperpanjang izin praktiknya.

Startup kesehatan Alodokter menggandeng Ikatan Dokter Indonesia (IDI) untuk meluncurkan fitur Satuan Kredit Profesi (SKP) Online di platform Alomedika. Lewat fitur ini, para dokter bisa memperpanjang izin praktik tanpa harus mengikuti simposium yang kerap membutuhkan waktu dan biaya tak sedikit.

Cofounder dan Direktur Alodokter, Suci Arumsari mengatakan, fitur SKP Online ini bagian dari upaya Alodokter mengembangkan ekosistem kesehatan berbasis teknologi. Aplikasi Alodokter saat ini telah memiliki 20 juta pengguna sedangkan aplikasi Alomedika menjadi wadah berkumpulnya para dokter dan sudah diunduh sebanyak 20 ribu pengguna. IDI memiliki 161 ribu anggota di seluruh Indonesia. Jika seluruhnya bisa menggunakan Alomedika, potensi penambahan pengguna akan sangat besar.

"Alomedika merupakan salah satu komunitas dokter terbesar yang ada. Kolaborasi ini tentu akan memudahkan anggota IDI dan dokter-dokter lainnya untuk mengikuti perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi," kata Ketua Umum Pengurus Besar IDI Daeng M. Faqih, di Jakarta, Sabtu (26/10).

(Baca Juga: Sequis Life dan Investor Singapura Ikut Suntik Alodokter Rp 468 Miliar)

Proses Pengajuan SKP Lebih Efisien

Selama ini proses untuk mendapatkan SKP harus dilakukan melalui seminar tatap muka di kota-kota besar. Dokter yang praktik di daerah terpencil kerap mengalami kesulitan mendapatkan SKP.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...