12 Model Rambut Pendek Wanita untuk Inspirasi 2021

Image title
21 Oktober 2021, 14:50
Ilustrasi model rambut pendek wanita
Unsplash/Toa Heftiba
Ilustrasi model rambut pendek wanita

Jika Anda bosan dengan gaya rambut saat ini, mungkin sudah saatnya Anda memotong rambut menjadi pendek. Memiliki rambut pendek bisa jadi solusi bagi Anda yang merasa gerah dengan rambut panjang.

Dilansir dari berbagai situs mode, seperti Marie Claire, Allure, dan Glamour, model rambut pendek wanita menjadi populer pada tahun 2021 dan diprediksi akan tetap naik daun. Tampilannya yang sederhana dan mudah ditata membuat banyak wanita tertarik untuk memotong rambut menjadi pendek.

Model rambut pendek tampak mewarnai Paris Fashion Week Fall/Winter 2021, menurut The Zoe Report. Merek desainer seperti Chanel dan Hermes menyajikan model rambut pendek yang rapi dan licin.

Jika tertarik untuk mengubah gaya rambut, simak pilihan model rambut pendek wanita 2021 berikut ini.

1. Short Bob

Short bob adalah model rambut pendek wanita yang dipotong di antara telinga dan tepat di atas bahu. Ada berbagai macam cara untuk memotong bob pada rambut pendek, antara lain angled, graduated, inverted, asimetris dan masih banyak lagi.

Dengan banyak gaya modern dan segar, rambut pendek Anda dapat disesuaikan agar sesuai dengan kepribadian.

2. Wolf Cut

Wolf cut adalah tatanan rambut yang memiliki volume lebih banyak di sekitar bagian depan dan atas kepala. Model rambut pendek wanita ini secara bertahap lebih tipis dan memiliki volume yang lebih sedikit di bagian akhir.

Potongannya terdiri dari sekelompok lapisan bergelombang dan bagian shaggy dengan banyak volume di bagian atas yang akhirnya mengecil ke bawah. Wolf cut adalah potongan rambut yang bagus untuk rambut tipis karena akan menambah volume di tempat yang Anda inginkan dan menyembunyikan bagian tipis.

3. Shaggy Bob

Shaggy bob adalah potongan rambut yang dibuat menggunakan teknik pisau cukur untuk menambahkan ujung berombak dan lapisan bertekstur yang bisa asimetris atau tumpul. Tampilan berantakan ini tampak baik jika sedikit tidak terawat, karena model rambut shaggy bob terlihat bagus jika tidak terlalu rapi.

4. French Bob

French bob adalah bentuk potongan bob yang dipotong sepanjang dagu dan dipasangkan dengan poni yang berada di garis alis. Model rambut pendek wanita ini berukuran pendek dan tumpul. French bob biasanya lebih pendek dari short bob.

5. Blunt Bob

Blunt bob adalah model rambut pendek wanita yang dipotong menyerupai garis lurus di ujungnya. Model ini tidak memiliki lapisan sehingga ujung rambut terlihat sangat rata. Blunt bob mengacu pada cara ujung rambut dipotong. Model blunt bob dapat membantu menyingkirkan ujung rambut yang rusak.

6. The Rachel

The Rachel adalah model rambut pendek wanita yang berlapis persegi yang dikenalkan oleh Jennifer Aniston di musim pertama serial Friends dan dinamai sesuai karakternya, Rachel Greene. Model The Rachel memiliki panjang sebahu dan ditata dengan volume dan hairspray.

7. Stacked bob

Stacked bob adalah model rambut pendek sebahu yang menggunakan potongan bergradasi untuk menciptakan bentuk bulat penuh di bagian belakang kepala. Jika short bob memiliki panjang sama, stacked bob memiliki lapisan bertumpuk di belakang.

8. Pixie Cut

Gaya rambut pixie cut berukuran pendek di bagian belakang dan samping kepala dengan sedikit lebih panjang di bagian atas serta poni yang sangat pendek. Model rambut pendek wanita ini dipotong menjadi beberapa lapisan untuk menciptakan efek kusut.

Pixie cut memiliki panjang sekitar setengah inci hingga tiga inci. Panjang tersebut dapat disamakan di seluruh bagian atau dipotong lebih pendek di bagian belakang/samping dan lebih panjang di bagian atas.

Pixie cut cocok untuk rambut halus karena menciptakan ilusi volume dan kepadatan tambahan. Pinggiran samping yang lebih panjang juga membantu merampingkan bentuk wajah yang lebih bulat.

9. Choppy Bob

Choppy bob adalah model rambut pendek wanita yang memiliki banyak lapisan pendek. Menambahkan lapisan tersebut menciptakan gaya rambut bertekstur yang memberikan lebih banyak gerakan dan definisi.

Choppy bob dibuat menggunakan gunting standar atau pisau cukur untuk memotong bagian rambut yang lebih pendek. Model rambut ini cocok untuk wanita dengan rambut tipis atau tebal.

10. Wedge Cut

Model rambut wedge cut adalah potongan bob pendek bergaya retro untuk wanita dengan rambut halus dan lurus. Tampilannya memiliki bentuk segitiga dengan tepi bergradasi. Pergerakan potongan ini jatuh secara diagonal dari belakang ke depan, dengan garis beban yang berat di sepanjang perimeter potongan.

11. Inverted Bob

Inverted bob adalah model rambut yang lebih pendek di bagian belakang dan sedikit lebih panjang di bagian depan. Model ini menekankan kelulusan dan angkat di bagian belakang yang meruncing.

Gaya rambut ini menampilkan fitur pada bagian belakang yang meruncing dengan lapisan bertumpuk. Oleh karena itu, potongan ini sering kali tampak lebih melengkung di bagian belakang, daripada rata.

12. Short Feathered Cut

Short feathered cut adalah model rambut pendek wanita yang berlapis halus dan menyerupai lapisan bulu burung. Gaya ini dirancang untuk rambut lurus. Tampilannya membuat rambut tampak berlapis, dengan belahan samping atau tengah. Rambut akan disisir ke belakang  dan samping, sehingga memberikan penampilan yang mirip dengan bulu burung.

Itulah rekomendasi model rambut pendek wanita yang dapat Anda coba.

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...