Erick Thohir Pastikan Bakal Ada Acara Setiap Bulan di Mandalika

Kementerian BUMN hendak menjadikan Sirkuit Mandalika sebagai tempat acara setidaknya sekali dalam sebulan.
Dini Hariyanti
Oleh Dini Hariyanti - Tim Publikasi Katadata
11 Juli 2023, 14:02
Kementerian BUMN hendak menjadikan Sirkuit Mandalika sebagai tempat acara setidaknya sekali dalam sebulan.
ANTARA FOTO/Ahmad Subaidi/foc.
Sejumlah peserta mempersiapkan prototipe kendaraannya untuk mengikuti Shell Eco Marathon 2023 di Pertamina Mandalika International Street Circuit di Kuta Mandalika, Kecamatan Pujut, Praya, Lombok Tengah, NTB, Rabu (5/7/2023). Shell Eco Marathon yang berlangsung hingga 9 Juli 2023 mendatang tersebut diikuti 77 tim dari 13 negara untuk menantang pelajar serta mahasiswa perguruan tinggi dunia berinovasi merancang dan membangun kendaraan hemat energi.

Menteri BUMN Erick Thohir memastikan tidak akan menghapus WSBK di Sirkuit Mandalika. Penegasan ini dikemukakan usai holding BUMN pariwisata InJourney mengaku merugi dan berencana menghapus WSBK.

Erick mengatakan, tidak akan mengisi Sirkuit Mandalika hanya satu atau dua event saja dalam setahun. Sebaliknya, justru hendak menjadikan Sirkuit Mandalika sebagai tempat event setiap bulan.

"Kalau bisa satu bulan satu event. Dan, saya hadir ke sini karena ada event yang namanya Shell Eco-marathon. Ini mendorong generasi muda, berdekatan dengan penghematan energi oleh universitas Asia Pasifik dan Timur Tengah," tutur Erick Thohir dalam keterangan resminya, Selasa (11/7).

Dia juga menyatakan, Sirkuit Mandalika ditunjuk untuk event Shell Eco-marathon tingkat dunia pada tahun 2024. Khusus untuk WSBK, Erick mengaku bakal bernegosiasi kembali terkait harga dan pembayarannya.

Negosiasi dilakukan agar terus bisa berlanjut dan cocok dengan harga, untuk bisa terselenggara di Sirkuit Mandalika.

"Negosiasi tersebut terkait pembayaran dan royalti. Kita tentunya tidak mau membuat event yang rugi terus. Paling penting kita punya MotoGP dan WSBK, tidak cukup jadi harus ada event tiap bulan," ujarnya.

Oleh sebab itu, imbuh Erick, digelar pula MXGP, Balapan mobil Porsche, lari marathon, Asia Road Racing Championship. “Terus kami isi biar berkelanjutan," katanya.

Menurut Erick, balapan mobil terdekat yang bakal diselenggarakan di Mandalika adalah balapan mobil Porsche.

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...