PLN Menyediakan Infrastruktur Kelistrikan yang Andal

Image title
Oleh Alfons Yoshio - Tim Riset dan Publikasi
23 November 2020, 17:21

Selama 75 tahun berkarya untuk Indonesia, PLN berkomitmen mengembangkan infrastruktur kelistrikan yang andal. Ini menjadi salah satu upaya PLN untuk menjamin akses listrik bagi seluruh masyarakat Indonesia.

Secara nasional, kapasitas pembangkit dalam lima tahun naik cukup signifikan. Dari 55,52 Giga Watt (GW) 2015 menjadi 63,33 GW per September 2020. Meski masih dominan pembangkit listrik tenaga uap (PLTU), transisi menuju pemanfaatan energi baru terbarukan (EBT) terus ditingkatkan.

Selain pembangkit, lebih dari 2.100 unit gardu induk telah dibangun PLN dengan kapasitas mencapai 146,8 ribu Mega Volt Ampere (MVA). Sementara itu panjang transmisi telah mencapai lebih dari 60 ribu Kilo Meter Sirkuit (kms).

Pada hari jadinya yang ke-75, PLN melakukan transformasi bertajuk “Power Beyond Generations.” Perusahaan berupaya menjadi perusahaan listrik terkemuka di Asia Tenggara dan pilihan pelanggan untuk solusi energi.

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami