4 Rekomendasi Film Korea Kerajaan Ini Mengangkat Sejarah
Industri hiburan Korea Selatan hampir selalu berhasil menyita perhatian penggemarnya. Salah satunya adalah produksi film yang seringkali menyajikan cerita yang tak biasa.
Tak sedikit film Korea berhasil merajai deretan film internasional. Adapun yang paling terkenal beberapa tahun belakangan ini adalah 'Parasite' yang digarap oleh sutradara terkenal, Bong Jun-ho.
Film Korea juga memiliki banyak aliran yang bisa Anda tonton. Beberapa di antaranya adalah kerajaan, perang, drama, kekeluargaan, romansa, komedi dan lain-lain.
Kali ini, kami akan memberikan rekomendasi beberapa film Korea kerajaan. Umumnya film-film ini berlatar peristiwa sejarah Korea Selatan. Untuk lebih jelasnya, berikut ini adalah ulasan yang berhasil dirangkum dari situs Bacaterus.
Film Korea Kerajaan
1. Masquerade (2012)
Masquerade merupakan film Korea kerajaan yang beraliran drama dan sejarah. Berhasil digarap oleh CJ Entertainment bersama sutradara Choo Chang-min. Masquerade dibintangi oleh Lee Byung-hoon, Ryu Seung-ryong dan Han Hyo-joo. Bercerita tentang Ha Sun yang mirip dengan Raja Gwanghae.
Raja Gwanghae sudah memimpin kerajaan selama delapan tahun. Wibawa dan pengaruh tidak membuatnya bebas dari ancaman. Terdapat pihak oposisi yang ingin menghabisi Raja dengan memberikan racun. Mengetahui hal itu, Raja menyusun strategi untuk mencari orang yang mirip dengannya, yaitu Ha Sun.
Ha Sun merupakan sosok di balik badut yang sering melakukan pertunjukkan untuk kaum bangsawan. Ha Sun pandai meniru gerakan dan gaya berbicara orang lain, termasuk Raja Gwanghae. Bersamaan dengan itu, Raja jatuh sakit dan Ha Sun yang selalu tampil di depan masyarakat. Seiring berjalannya waktu, Ha Sun kian menunjukkan sifat aslinya.
2. War of The Arrows (2011)
Film Korea kerajaan ini dibintangi oleh Park Hae-il, Moon Chae-won, Kim Mu-yeol, Ryu Seung-ryong dan Park Ki-woong. Disutradarai Kim Han-min dan diproduksi oleh Dasepo Club, DCG Plus dan SOVIK Venture Capital. War of The Arrows bercerita tentang Nam Yi dan Ja In yang merupakan kakak beradik. Mereka adalah anak dari Choi Pyeong-ryung, yaitu perwira dari Raja Gwanghae.
Sang Ayah mengirimkan Nam Yi dan Ja In kepada sahabatnya yang bernama Kim Mu-seon. Naasnya, Ayahnya tewas terbunuh saat berusaha menyelamatkan mereka dari penjaga Raja Injo. Nam Yi dan Ja In hidup dengan menelan kepahitan atas perginya sang Ayah.
Nam Yi tumbuh menjadi pria dewasa yang pandai memanah dan memburu. Sedangkan Ja In akan menikah dengan putra dari keluarga Kim Mu-seon. Secara mengejutkan, Ja In terculik sesaat sebelum pernikahan berlangsung. Sekelompok orang datang menyerbu dan membantai orang-orang. Meski begitu, Nam Yi tetap berusaha menyelamatkan adiknya.
3. A Frozen Flower (2008)
Film satu ini bertema kerajaan namun ada bumbu erotis di dalamnya. A Frozen Flower dibintangi oleh aktor-aktor ternama. Di antaranya adalah Jo In-sung, Joo Jin-mo dan Song Ji-hyo. Bercerita tentang Raja yang dilema antara memperjuangkan cinta atau kekuasaan. Film ini berlatar era dinasti Goryeo.
Diketahui bahwa Raja jatuh hati dengan seorang pria yang merupakan komandan militer bernama Hong Rim. Meski begitu, Raja tetap memutuskan untuk menikahi Ratu Han Ik-bi karena ingin memiliki keturunan.
Hal yang tak terduga justru terjadi. Ratu Han Ik-bi juga jatuh cinta dengan Hong Rim yang secara diam-diam sudah menjalin hubungan romantis dengan sang Raja. Hong Rim ternyata membalas perasaan Han Ik-bi, karena selama ini ia hanya merasa tak enak dengan Raja. Obsesi Raja terhadap keturunan dan cintanya untuk Hong Rim membuat keadaan semakin rumit.
4. The Fortress (2017)
Film Korea kerajaan ini beraliran drama, sejarah dan action. Diperankan oleh aktor Lee Byung-hun dan Kim Yoon-seok. The Fortress digarap oleh Siren Pictures dan disutradarai oleh Hwang Dong-hyun. Film ini berlatar tahun 1636 saat era Dinasti Qing berusaha menginvasi Joseon.
Kisah ini berawal ketika Raja Injo dan pejabatnya kabur dari Hanseong untuk berlindung di Fortress South Mountain. Meski aman, keadaan semakin memburuk, terlebih cuaca juga tidak bersahabat. Dengan begitu, mereka berharap akan ada bantuan dari batalyon untuk menyelamatkan mereka.
Sayangnya, kuasa Dinasti Qing membuat hal itu tidak memungkinkan untuk terjadi. Akhirnya, Raja Injo memutuskan untuk melakukan negosiasi untuk mencari jalan tengah.
Melalui negosiasi, ternyata tidak akan titik tengah atau kemenangan yang bisa didapatkan oleh pihak Raja Injo. Pihak Dinasti Qing telah menawarkan yang dapat menyelamatkan kerajaan serta rakyat setempat. Pada intinya, pasukan Raja Injo cenderung memilih untuk mempertahankan hidupnya meski dengan rasa malu yang menghantui.
Demikian rekomendasi dan sinopsis singkat film Korea kerajaan yang dapat ditonton. Rerata bercerita tentang dinasti yang berjaya pada masanya. Tidak hanya itu, juga ada yang menceritakan sisi lain dari kerajaan.