Ciri-ciri Pertumbuhan Ekonomi dan Faktor yang Mempengaruhinya

Ghina Aulia
21 November 2022, 19:27
Ciri-ciri pertumbuhan ekonomi
pexels
Ilustrasi emas.

Berkembangnya suatu negara dapat dilihat dari pertumbuhan ekonomi. Kali ini, kami akan membahas tentang ciri-ciri pertumbuhan ekonomi.

Pertumbuhan ekonomi secara umum memiliki beberapa pengertian menurut para ahli. Menurut Rahardjo (2013), pertumbuhan ekonomi adalah upaya peningkatan kapasitas produksi untuk mencapai peningkatan output yang diukur dari Produk Domestik Bruto (PDB) dan Produk Domestik Regional Bruto (PDRB).

Seorang ahli ekonomi, Simon Kuznets juga menerangkan bahwa pertumbuhan ekonomi adalah kenaikan kapasitas jangka panjang dari negara yang bersangkutan untuk menyediakan berbagai barang ekonomi kepada penduduknya. Disebutkan juga bahwa kenaikan kapasitas tersebut dapat dipicu oleh kemajuan dan penyesuaian institusional dan ideologi.

Ciri-ciri Pertumbuhan Ekonomi

Menurut Kuznets (1955) dalam bukunya yang berjudul ‘Economic Growth and Income Inequality,’ berikut ini adalah ciri-ciri pertumbuhan ekonomi:

1. Adanya laju pertumbuhan penduduk, diikuti dengan produk per kapita yang cepat
2. Terdapat kenaikan produktivitas dalam masyarakat
3. Adanya perubahan struktural yang tinggi
4. Muncul urbanisasi dalam suatu negara
5. Adanya ekspansi menuju ke negara yang dianggap lebih maju
6. Muncul kondisi arus barang, modal serta manusia antar berbagai bangsa di dunia.

Tak hanya itu, W. W. Rostow juga menjelaskan lebih rinci mengenai tahapan pertumbuhan ekonomi dengan masing-masing cirinya. Simak tulisan berikut ini.

1. Tahap masyarakat tradisional (Traditional society)
- Masyarakat pada umumnya belum produktif
- Cara produksi dalam perekonomian masih primitif atau tradisional
- Sistem kerja bersifat turun temurun
- Sistem ekonomi belum berorientasi pasar
- Mata pencaharian masih berorientasi ke sektor pertanian.

2. Tahap prasyarat lepas landas (Precondition to take off)
- Masyarakatnya menuju ke perubahan di berbagai bidang, termasuk sosial, ekonomi dan politik
- Mulai mengenal teknologi supaya lebih produktif
- Mulai gemar menabung di instansi keuangan

3. Tahap lepas landas (Take off)

- Upaya produksi yang tengah dilakukan terus berkembang
- Pertumbuhan ekonomi semakin mantap
- Kegiatan industri mendominasi pertumbuhan ekonomi
- Pendapatan per kapita terus meningkat

4. Tahap menuju kedewasaan (Drive to maturity)

- Pertumbuhan ekonomi secara terus-menerus
- Penggunaan teknologi pada masyarakat semakin tinggi
- Struktur ekonomi semakin kokoh
- Industri modern semakin banyak tumbuh dan berkembang

Halaman:
Editor: Intan
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...