Curah Hujan adalah Jumlah Air yang Turun ke Permukaan Bumi

Ghina Aulia
23 Februari 2023, 13:40
Curah hujan adalah.
Unsplash
Ilustrasi, hujan.

Hujan merupakan salah satu fenomena alam yang umum terjadi. Cenderung tidak mengancam, hujan juga bisa menjadi penyeimbang ekosistem.

Turunnya hujan juga bermanfaat untuk lingkungan. Misalnya menyuburkan tanah dan sebagai sumber air minum yang bersih.

Tak hanya itu, hujan juga menjadi salah satu solusi pemenuh kebutuhan saat musim berganti. Khususnya pada kemarau, air hujan bisa disimpan untuk dipasok sebagai persediaan. Baik untuk kehidupan sehari-hari maupun keperluan rumah tangga.

Fenomena turunnya hujan juga biasa disebut dengan istilah presipitasi. Mengutip National Geographic, presipitasi adalah setiap air cair atau beku yang terbentuk di atmosfer, lalu jatuh ke bumi.

Namun, perlu diketahui bahwa presipitasi merupakan salah satu tahap pada siklus air atau hidrologi. Singkatnya, fenomena tersebut terjadi ketika seluruh air yang ada di muka bumi akan menguap.

Dalam hal ini, juga terdapat istilah curah hujan yang mengacu pada ketinggian air yang terkumpul dalam wadah penakar.

Mengutip situs Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), penakar tersebut berbentuk datar, tidak menyerap, tidak meresap, dan tidak mengalir.

Menurut situs Dictionary, curah hujan adalah jumlah air yang biasanya dinyatakan dalam satuan milimeter atau inci, yang diendapkan dalam bentuk cair di area dan interval waktu tertentu.

Adapun untuk mengukur curah hujan, biasanya lembaga cuaca menggunakan Penakar Hujan Observatorium atau Penakar Hujan Manual. Selain itu, juga bisa disebut Rain Gauge atau Ombrometer

Ombrometer biasa digunakan para petani untuk pemaksimalan pertumbuhan tanaman. Biasanya alat ini digunakan dalam kurun waktu 24 jam. Lalu, diamati kembali setiap jam tujuh pagi.

Namun, perlu diketahui bahwa hujan yang turun tidak melulu dalam bentuk air. Melainkan juga bisa berupa salju.

Faktor-faktor yang Memengaruhi Curah Hujan

Dilansir dari situs Geografi, berikut beberapa hal yang berdampak terhadap curah hujan:

Halaman:
Editor: Intan
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement