Survei SMRC: Bila PDIP Usung Puan, Ganjar Bisa Menang dari KIB

Ade Rosman
24 Oktober 2022, 15:47
Survei Puan Maharani
ANTARA FOTO/Galih Pradipta/tom.
Ketua DPR Puan Maharani menyampaikan pidato laporan kinerja DPR tahun sidang 2021-2022

Hasil survei lembaga Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC), menunjukkan peluang Puan Maharani dalam pemilihan presiden 2024 mendatang terbilang tipis. Direktur Riset SMRC, Deni Irvani mengatakan berdasarkan beberapa simulasi yang dilakukan elektabilitas Puan jauh tertinggal di bawah Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. 

“Dalam simulasi semi-terbuka, nama Ganjar Pranowo mendapat dukungan paling besar yaitu 24 persen,” ujar Deni seperti dikutip Senin (24/10). 

Pada urutan kedua nama yang banyak dipilih adalah Prabowo Subianto dengan suara 21 persen diikuti Anies Baswedan dengan suara 18,7 persen. Sedangkan Puan Maharani hanya memperoleh suara di bawah 4 persen bersama sejumlah tokoh lain seperti Ridwan Kamil, Agus Harimurti Yudhoyono, dan Muhaimin Iskandar. 

Saat ini sejumlah elit PDIP yang tergabung dalam Dewan Kolonel menyebut Puan Maharani disebut-sebut menjadi salah satu calon presiden dari PDIP. Sebagai tandingannya juga ada sejumlah kader PDIP yang tergabung dalam Dewan Kopral mendeklarasikan dukungan pada Ganjar Pranowo. Meski begitu, hingga saat ini Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri belum mengumumkan nama yang akan diusung sebagai capres pada pilpres 2024 mendatang.

Menurut Deni, saat tim SMRC mengeluarkan nama Ganjar dari simulasi, Puan tetap berada di urutan terbawah. Pada simulasi empat nama capres, Puan hanya mendapatkan 9,3 persen suara, unggul dari Airlangga Hartarto sebanyak 5,4 persen, namun tertinggal dari Prabowo Subianto 36,2 persen dan Anies Baswedan 29,7 persen. 

“Jadi, tidak langsung otomatis ada limpahan suara dari pendukung Ganjar ke Puan ketika Ganjar tidak maju, itu yang kami lihat,” ujar Deni. 

Selain itu dalam simulasi tiga nama capres Puan masih menempati posisi paling bawah dengan perolehan 10,4 persen. Raihan ini jauh di bawah Prabowo dengan suara 39,3 persen dan Anies 31,2 persen. 

Deni mengatakan simulasi tiga nama yaitu Prabowo, Anies dan Puan telah dilakukan sejak Desember 2021 lalu. Secara urutan nama Prabowo masih konsisten di urutan pertama disusul Anies di urutan kedua, dan Puan masih di urutan ketiga. 

Halaman:
Reporter: Ade Rosman
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...