IHSG Diprediksi Bergerak Datar, Simak Rekomendasi Saham dari Analisis

Patricia Yashinta Desy Abigail
25 November 2022, 05:55
IHSG hari ini
ANTARA FOTO/ Reno Esnir/foc.
Karyawan melintas di depan layar Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG), di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Jumat (8/1/2021).

Menuju akhir pekan, Indeks Harga Saham Gabungan atau IHSG diprediksi bergerak sideways atau mendatar pada perdagangan hari ini Jumat (25/11). Analis memperkirakan pergerakan IHSG berada dalam rentang 6.921 hingga 7.152.

CEO Yugen Bertumbuh Sekuritas, William Surya, mengatakan perjalanan IHSG di akhir pekan masih terlihat cenderung terkonsolidasi dengan potensi tekanan yang mulai menurun. Adapun, peluang naik mulai terlihat walaupun masih berada dalam rentang terbatas.

Advertisement

"Jika IHSG berhasil ditutup dan dipertahankan di atas resisten level terdekat maka peluang kenaikan jangka pendek masih terbuka lebar,"kata William dalam keterangan resmi, Kamis malam (24/11).

Menurut William beberapa faktor turut mempengaruhi pergerakan IHSG hari ini. Beberapa di antaranya adalah sentimen dari fluktuasi nilai tukar rupiah serta harga komoditas akan turut mewarnai pergerakan IHSG hingga penghujung tahun.

"Hari ini IHSG akan cenderung bergerak sideways atau datar," kata William.

Ia merekomendasikan sejumlah saham di antaranya PT Astra Agro Lestari Tbk (AALI), PT Bank Central Asia Tbk (BBCA), dan PT Indo Tambangraya Megah Tbk (ITMG). Lalu, PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI), PT Astra International Tbk (ASII), dan PT Gudang Garam Tbk (GGRM). Rekomendasi terakhir yaitu PT Summarecon Agung Tbk (SMRA) dan PT Perusahaan London Sumatra Indonesia Tbk (LSIP).

Halaman:
Reporter: Patricia Yashinta Desy Abigail
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement