5 Rekomendasi Film Thailand Romantis Beserta Sinopsisnya

Destiara Anggita Putri
4 Januari 2023, 14:39
Film Thailand Romantis
IMDb
Ilustrasi, poster film Crazy Little Thing Called Love.

Film Thailand romantis  memiliki banyak penggemar terutama di Indonesia. Pasalnya, sebagian besar film dari negeri gajah putih ini, memiliki alur cerita yang sulit ditebak, diselingi komedi, serta diperankan oleh aktor atau aktris yang cantik dan tampan.

Bila Anda tertarik untuk menontonnya di waktu senggang, Ada banyak sekali film Thailand romantis yang bisa dipilih. Simak rekomendasi film romantis dari Thailand berikut sinopsisnya berikut ini.

1. Crazy Little Thing Called Love

Bila menyebut film Thailand Romantis, maka film ini layak masuk ke dalam daftar. Pasalnya sejak penayangannya pada 2010 silam, film ini menjadi sangat populer khususnya di kalangan remaja. 

Film yang dibintangi oleh Mario Maurer ini bahkan berhasil membuat dunia perfilman Thailand mendapat perhatian dari kancah internasional. Ceritanya cukup sederhana yaitu tentang kisah romansa di masa sekolah.

Crazy Little Thing Called Love mengisahkan karakter utama bernama Nam, siswi sekolah yang jatuh cinta kepada laki-laki tampan dan populer di sekolahnya, Shone. Nam pun berusaha meluluhkan hati Shone dengan berbagai cara, termasuk merubah penampilannya. Namun segala usaha tersebut tampaknya tidak dipedulikan oleh Shone hingga hari kelulusan tiba. 

Kisah cinta anak remaja yang ringan dan manis ini tentunya akan membuat Anda bernostalgia dengan masa sekolah dulu. Oleh karena itu, film ini layak masuk ke daftar film yang harus Anda tonton.

2. Hello Stranger

Film berikutnya yang bisa Anda tonton adalah Hello Stranger. Film yang tayang pada 2010 cukup populer di Indonesia sejak awal perilisannya.

Hello Stranger mengisahkan tentang pria bernama Dang dan May, orang Thailand yang tidak sengaja bertemu di Korea ketika sedang liburan. Dari pertemuan itu, mereka berdua memutuskan untuk tour Korea bersama.

Namun, mereka berdua saling merahasiakan nama asli satu sama lain karena merasa memiliki teman seperjalanan untuk sementara waktu. Namun, benih cinta di antara mereka kemudian muncul sehingga membuat liburan mereka berubah menjadi kisah cinta yang baru.

3. Mr.Hurt

Film Thailand Romantis
Film Thailand Romantis (IMDb)

Film berikutnya adalah Mr.Hurt yang menyuguhkan kisah cinta dari perspektif laki-laki yang jarang dibahas. Dirilis pada 2017, film ini berkisah tentang Don Sri-hang , seorang atlet tenis profesional Thailand yang berpacaran dengan Anna, seorang superstar.

Don Sri-chang diceritakan memiliki kehidupan dan karir sempurna. Namun sayangnya ia harus merasakan kenyataan pahit dalam kehidupan percintaannya. Suatu hari, sang kekasih menolak lamaran Don dan justin berpacaran  dengan vokalis band The Rockets, Jimmy. Hal ini membuat Don mengalami patah hati mendalam sehingga tidak memiliki gairah untuk melakukan berbagai pertandingan.

Halaman:
Editor: Agung
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement