Apakah Boleh Ibu Menyusui Puasa? Ini Penjelasannya

Anggi Mardiana
21 Maret 2024, 08:14
Apakah Boleh Ibu Menyusui Puasa
Unsplash
Apakah Boleh Ibu Menyusui Puasa
Button AI SummarizeBuat ringkasan dengan AI

Apakah boleh ibu menyusui puasa? Pertanyaan ini sering muncul di kalangan umat Islam saat bulan Ramadan. Dalam agama Islam, ibu yang sedang menyusui diberi kelonggaran untuk tidak berpuasa jika merasa khawatir akan membahayakan kesehatannya atau bayi yang sedang disusui.

Banyak faktor yang harus dipertimbangkan, termasuk kondisi kesehatan ibu dan bayi, nasihat dari dokter, dan penasihat agama yang kompeten. Dalam Islam, kesehatan dan kesejahteraan ibu dan anak diutamakan.

Karena itu, jika puasa dapat membahayakan, maka diperbolehkan untuk tidak berpuasa dengan syarat menggantinya di kemudian hari apabila memungkinkan.

Apakah Boleh Ibu Menyusui Puasa?

Puasa Ramadhan bagi Ibu Menyusui
Apakah Boleh Ibu Menyusui Puasa? (Unsplash)

Pertanyaan apakah boleh ibu menyusui puasa, bisa dijawab boleh. Seorang ibu menyusui boleh atau tidak berpuasa sering menjadi topik pembicaraan di kalangan orang tua. Ini karena ada kekhawatiran bahwa perubahan pola makan selama berpuasa dapat memengaruhi produksi dan kualitas ASI yang menjadi sumber nutrisi utama bagi bayi.

Meskipun puasa memiliki manfaat kesehatan yang beragam, sebagian besar ahli sepakat bahwa ibu menyusui umumnya boleh berpuasa tanpa membahayakan kesehatan dirinya, atau bayi yang disusui. Namun, sebelum memutuskan untuk berpuasa, ada beberapa hal yang perlu dipertimbangkan dan diketahui oleh ibu menyusui.

Penting bagi ibu menyusui untuk memastikan bahwa mereka tetap mendapatkan nutrisi yang cukup selama bulan puasa. Ini dapat dilakukan dengan memperhatikan pola makan yang seimbang saat berbuka dan sahur, serta memperhatikan asupan cairan agar tetap terhidrasi dengan baik.

Selain itu, jika ibu menyusui mengalami kondisi kesehatan tertentu atau merasa bahwa puasa dapat memengaruhi kesehatan dirinya atau bayinya, disarankan berkonsultasi dengan dokter atau ahli gizi terlebih dahulu sebelum memutuskan berpuasa.

Dengan memperhatikan faktor-faktor tersebut, ibu menyusui dapat membuat keputusan yang tepat mengenai apakah mereka akan berpuasa atau tidak selama puasa Ramadhan. Pastikan kondisi kesehatan agar bayinya tetap terjaga.

Syarat Berpuasa bagi Ibu Menyusui

Terkait pertanyaan apakah boleh ibu menyusui puasa telah dijawab dalam ulasan di atas. Namun, perlu diketahui juga terkait syarat puasa bagi ibu menyusui. Pastikan ibu mengonsumsi makanan dan minuman yang cukup, serta tepat saat sahur dan berbuka untuk menjaga kesehatan dan kecukupan cairan.

Meskipun penelitian tentang puasa dan menyusui masih terbatas, beberapa penelitian menunjukkan bahwa komposisi nutrisi ASI ibu yang berpuasa tidak menunjukkan perbedaan signifikan dalam lemak atau nutrisi makro lainnya, baik sebelum, selama, atau setelah Ramadhan.

Meski begitu, ada penelitian yang menunjukkan bahwa puasa dapat memengaruhi kadar mikronutrien dalam ASI seperti seng, kalium, dan magnesium. Hal ini lebih terkait dengan asupan nutrisi ibu menyusui yang kurang daripada dampak langsung dari puasa itu sendiri.

Jadi, ibu menyusui tidak perlu khawatir bahwa berpuasa akan mengurangi produksi ASI. Jika ibu menyusui mengalami penurunan berat badan, ini biasanya hanya memengaruhi kandungan lemak dalam ASI, bukan jumlahnya. Dengan memperhatikan nutrisi yang seimbang dan cukup, ibu menyusui dapat menjaga kesehatan dan produksi ASI mereka selama bulan puasa.

Perhatikan Tanda Peringatan

Meski ibu menyusui diperbolehkan untuk berpuasa, ada tanda-tang yang harus diwaspadai. Berikut di antaranya:

1. Tanda-tanda Dehidrasi

Jika ibu mengalami gejala dehidrasi seperti pusing, kelelahan, dan frekuensi buang air kecil yang berkurang, serta urine berwarna gelap, segera hentikan puasa dan minum cairan yang mengandung elektrolit untuk mengembalikan hidrasi tubuh.

2. Tanda-tanda bayi tidak mendapatkan ASI yang cukup

Jika berat badan bayi menurun, jumlah popok basah berkurang, dan bayi terlihat tidak puas setelah diberi ASI, ada kemungkinan bayi tidak mendapat cukup ASI. Karena itu, ibu menyusui perlu mempertimbangkan untuk menghentikan puasa dan fokus memberikan ASI yang cukup kepada bayinya.

Tips Berpuasa bagi Ibu Menyusui 

Hukum Puasa Ramadhan bagi Ibu Menyusui
Tips Puasa bagi Ibu Menyusui (Unsplash)

Bagi ibu menyusui yang ingin berpuasa, ada beberapa tips yang bisa dilakukan:

1. Hindari Dehidrasi

Disarankan bagi ibu menyusui untuk minum 8 gelas air putih setiap hari (minimal 2,3 liter), yang bisa dibagi menjadi 2 gelas saat sahur, 2 gelas saat berbuka, dan 4 gelas pada malam hari. Selain itu, makanan yang mengandung banyak air seperti sup, atau buah-buahan, seperti semangka, belimbing, stroberi, atau jeruk bisa membantu memenuhi kebutuhan cairan.

2. Jaga Asupan Nutrisi

Pilihlah makanan yang kaya akan nutrisi seperti brokoli, bayam, telur, salmon, daging, dan kacang merah. Pastikan mengonsumsi makanan berserat untuk mencegah rasa lapar, serta makan sebanyak tiga kali sehari.

3. Istirahat Cukup

Pastikan tidur minimal 7 jam setiap malam, dan jika memungkinkan, tambahkan tidur siang selama 60 menit untuk menjaga stamina tubuh dan produksi ASI. Dengan istirahat yang cukup, kualitas ASI pun akan terjaga.

4. Lakukan Olahraga Ringan

Ibu menyusui disarankan untuk tetap melakukan aktivitas fisik ringan di pagi atau sore hari untuk menjaga peredaran darah dan kebugaran tubuh. Pilihlah olahraga yang tidak terlalu berat, dan lakukan di tempat yang sejuk agar tidak cepat lelah.

Jadi, apa kesimpulan dari pertanyaan apakah boleh ibu menyusui puasa? Berpuasa bagi ibu menyusui memang diperbolehkan dalam Islam, namun perlu diperhatikan, ibu menyusui mendapatkan cukup cairan dan nutrisi selama bulan puasa. Hal ini, untuk menjaga kesehatan, dan produksi ASI yang cukup bagi bayi.

Editor: Safrezi

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...