12 Contoh Kerja Sama ASEAN di Bidang Pendidikan dan Sosial Budaya
ASEAN adalah organisasi kerja sama regional antar negara di kawasan Asia Tenggara. ASEAN didirikan di Bangkok, Thailand pada 5 Agustus 1967. ASEAN singkatan dari Association of Southeast Asian Nations (ASEAN). Terbentuknya ASEAN berdasarkan konferensi yang ditandatangani Deklarasi Bangkok pada 8 Agustus 1967.
Lima menteri luar negeri yang menandatangani ASEAN yaitu Adam Malik (Indonesia), Tun Abdul Razak (Malaysia), Thanat Koman (Thailand), Narcisco Ramos (Filipina), dan S. Rajaratman (Singapura).
Latar belakang terbentuknya ASEAN karena persamaan negara di kawasan Asia Tenggara. Persamaan tersebut yaitu secara geografis wilayah Indonesia berada di kawasan Asia Tenggara, memiliki kebudayaan Melayu Austronesia, dan kepentingan untuk permasalahan di bidang politik, ekonomi, sosial, dan budaya.
Tujuan utama berdirinya ASEAN untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomis, sosial, dan pengembangan kebudayaan. Selain itu negara anggota dapat memajukan perdamaian di tingkat regional.
Negara-negara di Asia Tenggara membentuk hubungan kerja sama di berbagai bidang seperti sosial budaya, pendidikan, politik, dan ekonomi. Berikut contoh kerja sama ASEAN di bidang pendidikan dan sosial budaya.
Kerja Sama ASEAN di Bidang Pendidikan
Tujuan organisasi ASEAN dituliskan dalam Deklarasi Bangkok. Poin ketiga deklarasi tersebut adalah kerja sama dan saling membantu kepentingan bersama, dalam bidang ilmu pengetahuan dan teknologi (IPTEK). kerja sama ASEAN di bidang pendidikan antara lain:
1. Program Magang
Program magang termasuk kerja sama ASEAN di bidang IPTEK. Contohnya Indonesia mengadakan kerja sama program magang mahasiswa dengan Thailand.
2. Pertukaran Pelajar
University Network termasuk pertukaran pelajar yang dilakukan dalam ASEAN. Tujuan program ini untuk pelajar dan mahasiswa yang tertarik dengan sistem belajar di negara anggota ASEAN. Durasi pertukaran pelajar bisa berbeda tergantung kesepakatan lembaga pendidikan yang terlibat. Misalnya pertukaran pelajar dalam 3 bulan atau 1 semester.
3. Beasiswa Pendidikan
Beasiswa pendidikan ditujukan untuk pelajar dan mahasiswa ASEAN yang ingin menempuh pendidikan luar negri. Tujuan beasiswa pendidikan ini untuk menambah ilmu pengetahuan dan teknologi. Program beasiswa pendidikan ini juga diberikan pada siswa di negara berkembang.
4. Pertemuan Menteri Pendidikan
Southeast Asian Ministers of Education Organization (SEAMEO), merupakan organisasi yang bertujuan meningkatkan kualitas pendidikan di Asia Tenggara. SEAMEO adalah organisasi kumpulan menteri pendidikan. perwakilan anggota ASEAN.
5. Olimpiade
ASEAN mengadakan olimpiade untuk peningkatan pendidikan di Asia Tenggara. Mahasiswa dan pelajar bisa mengikuti olimpiade sesuai tingkat dan bidang yang ditekuni.
6. Pertemuan Guru
Selain pertukaran pelajar, negara di Asia Tenggara mengadakan pertemuan rutin guru. Pertemuan khusus guru ini dinamakan ASEAN Council of Teachers (ACT). Acara ini menjadi diskusi dan berbagai ide untuk bidang pendidikan. Organisasi ASEAN juga menyediakan program pelatihan guru dan pengiriman tenaga pengajar.
7. Advokasi Anak Putus Sekolah
ASEAN menyediakan advokasi yang menjangkau anak-anak dan remaja putus sekolah. Selain itu advokasi ini untuk menyediakan sekolah aman dan tangguh untuk pelajar.
8. Komunitas Sosial
Negara anggota ASEAN membentuk komunitas sosial bernama ASEAN Socio-Cultural Community (ASCC). Komunitas ini bergerak di berbagai bidang seperti seni budaya, pendidikan, informasi, pengembangan desa, dan pengentasan kemiskinan. Komunitas ini juga memberi kegiatan positif untuk pemuda dan pelajar ASEAN.
Kerja Sama ASEAN di Bidang Sosial Budaya
ASEAN mengadakan kerja sama di bidang sosial budaya. Tujuan kerja sama bidang sosial budaya ini untuk pengembangan sumber daya, berbagai kebudayaan, dan pemerataan kesejahteraan. Berikut contoh kerja sama ASEAN di bidang sosial budaya.
1. SEA Games
ASEAN bekerja sama dalam olimpiade olahraga antar negara Asia Tenggara. Sea games diadakan dua tahun sekali. Negara di Asia Tenggara mengikuti olimpiade untuk meraih medali. Selain olimpiade, negara di Asia Tenggara menampilkan pertunjukan seni dan budaya di ajang Sea Games.
2. Pertunjukan Kesenian ASEAN
Selain bidang olahraga, ada pertunjukan kesenian dan budaya dari anggota ASEAN. Pertunjukan ini melibatkan setiap anggota untuk menampilkan kesenian yang dipromosikan ke masyarakat dunia.
3. Film dan Penghargaan Festival Internasional ASEAN
ASEAN menyelenggarakan festival dan penghargaan untuk film di Asia Tenggara.
4. Komite Budaya
Kegiatan ASEAN di bidang sosial budaya yaitu membentuk komite budaya dan informasi. COCI atau Committee on Culture and Information, bertujuan meningkatkan kesadaran ASEAN. Contoh kegiatan COCI yaitu pertukaran kebudayaan.