Mahfud Curiga Anak Buah Sri Mulyani Tak Amanah Soal Transaksi Rp 349 T

Abdul Azis Said
29 Maret 2023, 20:22
Mahfud Curiga Anak Buah Sri Mulyani Tak Amanah Soal Transaksi Rp 349 T
Katadata/ Joshua Siringo Ringo
Pernyataan Menko Polhukam Mahfud MD yang menyebut ada transaksi janggal Rp300 triliun di Kemenkeu menimbulkan silang pendapat.

Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Kemanan (Menko Polhukam) Mahfud MD menuding ada anak buah Sri Mulyani yang tak amanah menyampaikan hasil temuan Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) terkait dugaan pencucian uang di bidang perpajakan dan kepabeanan. Hal ini seiring penjelasan Menteri Keuangan Sri Mulyani di Komisi XI pekan ini soal transaksi mencurigakan Rp 349 triliun yang dinilai jauh dari fakta.

"Ada kekeliruan pemahaman bu Sri Mulyani dan penjelasan bu Sri Mulyani karena ditutupnya akses yang sebenarnya dari bawah," kata Mahfud dalam rapat dengan Komisi III DPR RI, Rabu (29/3).

Salah satu yang dinilai informasinya tak sampai ke Sri Mulyani soal transaksi dugaan pencucian uang Rp 189 triliun. Data itu terkait transaksi 15 entitas importir emas yang diduga terlibat pencucian uang di bidang impor. 

Mahfud menyebut entitas-entitas itu melaporkan dalam laporannya ke petugan kepabeanan, mengimpor emas mentah padahal yang didatangkan adalah emas batangan berharga mahal. Perusahaan juga memalsukan alamat usahanya.

Laporan itu, kata Mahfud, sudah dissampaikan ke Kementerian Keuangan (Kemenkeu) dua kali dan tak pernah ditindaklanjuti. Pertama kali disetorkan ke Dirjen Bea Cukai dan Irjen Kemenkeu pada 2017. Laporannya secara lisan dikarenakan temuannya sensitif dan merupakan masalah besar.

Namun Mahfud menyebut laporan pertama itu tak sampai ke Sri Mulyani. PPATK kemudian kembali melakukan pemeriksaan kepada entitas yang sama dan menyampaikan laporannya ke Kemenkeu pada 2020. Laporan itulah yang menghasilkan temuan transaksi mencurigakan Rp 189 triliun.

Ia mengatakan laporan kedua itu pun tak kunjung sampai ke meja Sri Mulyani. Karena itu, ia kemudian menyebut Sri Mulyani sempat bingung saat disodorkan data PPATK terkait Rp 189 triliun tersebut saat pertemuan belum lama ini.

Halaman:
Reporter: Abdul Azis Said
Editor: Lona Olavia
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...