9 Rangkaian Nama Bayi Perempuan Islami Yang Lahir Bulan November

Siti Nur Aeni
1 Juli 2021, 10:44
9 Rangkaian Nama Bayi Perempuan Islami Yang Lahir Bulan November
ANTARA FOTO/Rivan Awal Lingga/hp.
Ilustrasi bayi yang baru lahir

Ketika menyambut kelahiran anak, para orang tua akan sibuk melakukan dengan berbagai persiapan. Termasuk menyiapkan nama bayi. 

Jika Anda sedang menanti kelahiran buah hari pada bulan ke-11, berikut ini beberapa referensi nama bayi perempuan Islami yang lahir bulan November. Semoga dapat menginspirasi.

Nama Bayi Perempuan Islami Untuk Yang Lahir di Bulan November

1. Gendis Noviana Az-Zahra

Nama bayi perempuan pertama  menggabungkan dua unsur, yaitu Jawa dan islami. Dalam bahasa Jawa Gendis berarti gula. Artinya, anak perempuan dengan rupa yang cantik dan manis. 

Noviana bisa diartikan sebagai anak perempuan yang lahir pada bulan November. Sementara Az-Zahra dalam bahasa Arab berarti bunga. Yang juga menjadi simbol kecantikan dan keanggunan seorang wanita.

2. Nawal Putirana Novianti

Nawal memiliki arti hadiah. Putriana berarti putri atau anak perempuan. Novianti berarti anak perempuan yang lahir di bulan November. Makna nama bayi peempuan ini adalah anak perempuan yang lahir sebagai hadiah di bulan November. Nama ini menjadi bukti rasa syukur orang tua atas kelahiran putri kecilnya.

3. Fatihah Talia Novita

Nama bayi bernuansa Islami berikutnya adalah Fatihah Talia Novita. Fatihah diambil dari surat Al-Fatihah yang berarti pembuka. Nama ini cocok untuk anak pertama. Talia berarti embun dari surga, yang juga bisa dimaknai sebagai anak yang mampu memberikan kesejukan kepada siapa saja. Dan Novita berarti anak perempuan yang lair di bulan November.

4. Ovi Suci Sylvia

Rangkaian nama cantik selanjutnya adalah Ovi Suci Sylvia. Ovi merupakan nama yang biasanya diberikan kepada anak yang lahir di bulan November. Suci memiliki arti perempuan yang suci dan bersih atau mencintai kebersihan. Sylvia berarti feminim atau bisa juga dimaknai sebagai perempuan yang anggun. 

5. Naafisah Nisa Noviana

Naafisah memiliki arti sangat berharga dan memiliki kedudukan yang tinggi. Nisa berarti perempuan. Dan Noviana berarti anak perempuan yang lahir di bulan November. Makna dari nama ini adalah anak perempuan yang berkedudukan tinggi dan berharga yang lahir pada bulan November.

6. Naazneen Nova Aisha

Nama bayi perempuan cantik berikutnya yaitu Zaazneen Nova Cantikka. Naazneen memiliki arti cantik. Nova berarti anak perempuan yang lahir di bulan November. Dan Aisha sama dengan Aisyah yang diambil dari nama istri Rasulullah dan menjadi potret wanita yang kuat, saleh, dan cerdas. Nama ini juga menjadi harapannya agar kelak anak perempuan tersebut bisa menauladani sifat dan kepribadian dari Siti Aisyah.

7. Lintang Ayu Novika

Nama bayi selanjutnya adalah Lintang Ayu Novika. Lintang berarti bintang. Ayu memiliki arti cantik atau perempuan dengan paras cantik. Novika berarti perempuan yang lahir di bulan November. Nama tersebut memiliki arti perempuan cantik yang bersinar seperti bintang lahir pada bulan November.

8. Khairunnisa Ariana Novita

Nama bayi perempuan Islami berikutnya yaitu Khairunnisa Arina Novita. Khairunnisa memiliki arti perempuan yang baik. Ariana memiliki arti perempuan yang suci. Dan Novita berarti anak perempuan yang lahir bulan November. 

9. Novi Maila Arisha

Novi memiliki arti perempuan yang lahir pada bulan November. Maila berarti sebuah pohon yang bercabang banyak. Nama Maila bisa dimaknai sebagai anak yang membawa kesejukan seperti pohon. Arisha berarti tinggi dan juga kuat. Arti nama bayi perempuan ini adalah perempuan kuat dan tinggi, yang membawa kesejukan di bulan November.

Itulah beberapa rangkaian nama untuk anak perempuan yang lahir di bulan November, yang bisa menjadi inspirasi Anda.

Editor: Sorta Tobing

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...