Induk Gojek dan Tokopedia Ganti Nama, Ada GoTo di Perusahaan Resminya

Fahmi Ahmad Burhan
30 November 2021, 17:12
Ikon aplikasi GoTo
Tokopedia
Ikon aplikasi GoTo

Induk usaha decacorn Gojek dan unicorn Tokopedia, GoTo telah mengganti nama perusahaan dari PT Aplikasi Karya Anak Bangsa menjadi PT GoTo Gojek Tokopedia. GoTo menyebut perubahan nama perusahaan hanya bersifat administratif.

Corporate Affairs GoTo Nila Marita membenarkan kabar pergantian nama perusahaan PT GoTo Gojek Tokopedia. "Nama entitas dari perusahaan induk atau holding GoTo Group saat ini lebih merefleksikan bisnis kami sejak adanya kombinasi Gojek dan Tokopedia," katanya kepada Katadata.co.id, Selasa (30/11).

Dia memaparkan perubahan nama hanya bersifat administratif sehingga tidak akan berdampak pada produk atau operasional bisnis GoTo.

Sebelumnya, GoTo telah mengumumkan kabar pergantian nama perusahaan itu melalui email kepada mitra masing-masing layanan. Dalam email itu, GoTo menjelaskan bahwa pergantian nama membuat seluruh aktivitas, hubungan dengan pihak ketiga, dan korespondensi dijalankan menggunakan nama PT GoTo Gojek Tokopedia.

Namun, perubahan nama tidak memengaruhi kerja sama dengan mitranya. Dokumen kerja sama mitra dengan perusahaan yang sebelumnya memakai nama PT Aplikasi Karya Anak Bangsa pun tetap berlaku.

GoTo sendiri mengatakan bahwa pergantian nama itu telah disetujui secara hukum oleh Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia berdasarkan Keputusan Nomor AHU-0063145.AH.01.02. Tahun 2021.  

"PT GoTo Gojek Tokopedia yang dahulunya PT Aplikasi Karya Anak Bangsa merupakan sebuah perseroan terbatas yang didirikan dan beroperasi secara sah berdasarkan hukum negara Republik Indonesia dan berdomisili di DKI Jakarta, Indonesia," demikian dikutip dari ketentuan penggunaan aplikasi Gojek di situs resminya.

Nama GoTo ini membuat Gojek dan Tokopedia digugat ke Pengadilan Niaga Jakarta Pusat oleh perusahaan bernama PT Terbit Financial Technology. PT Terbit menggugat Rp 2,08 triliun ini terkait pemakaian merek (brand) GoTo.

PT Terbit menyatakan bahwa merek "GOTO”, “goto”, dan “goto financial” yang telah dibawa PT Aplikasi Anak Bangsa (Gojek) dan PT Tokopedia mempunyai persamaan pada pokoknya dengan merek “GOTO”.

Penggugat pun meminta Gojek dan Tokopedia menghentikan penggunaan merek GoTo dalam segala lini bisnis. Sedangkan, Gojek dan Tokopedia mengklaim telah mendaftarkan hak merek GoTo di klasifikasi merek no.9, 36, dan 39.

Kuasa Hukum GoTo Juniver Girsang mengatakan kliennya memiliki hak penuh untuk menggunakan hak merek GoTo di tiga klasifikasi di atas. Saat ini Gojek dan Tokopedia juga sedang memproses pendaftaran merek ‘GOTO’, ‘goto’, dan ‘goto financial’ di 21 jenis klasifikasi merek lainnya.



“Jadi tidak benar kalau ada pihak lain yang mengaku sebagai satu-satunya merek GoTo,” ujarnya dalam keterangan resmi, dua pekan lalu (10/11).

Reporter: Fahmi Ahmad Burhan
Editor: Yuliawati
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...