Medco Jual Obligasi US$ 300 Juta untuk Lunasi Utang

Miftah Ardhian
11 Agustus 2017, 20:09
Medco Energi
m.skalanews.com
Medco Energi

PT Medco Energi Internasional Tbk. mengumumkan telah melakukan aksi korporasi berupa penerbitan surat utang atau obligasi senilai US$ 300 juta atau sekitar Rp 4 triliun. Dana hasil penerbitan oblligasi perusahaan energi ini untuk melunasi pembayaran utang yang telah jatuh tempo.

Direktur Utama MedcoEnergi Hilmi Panigoro merasa cukup puas perusahaannya telah berhasil menerbitkan obligasi pada tahun ini. Dengan demikian, MedcoEnergi bisa memperpanjang rata-rata masa jatuh tempo utang dan mengakses sumber pendanaan baru untuk pengembangan perusahaan ke depannya.

Advertisement

"Hasil obligasi tersebut akan digunakan untuk pelunasan utang yang ada," ujar Hilmi melalui keterangan resminya, Jumat (11/8). (Baca: Produksi Meningkat, Laba Bersih Medco Melonjak 322%)

MedcoEnergi sendiri telah menerbitkan obligasi 5NC3 S144A / Reg S senilai US $ 300 juta dengan kupon sebesar 8,5 persen. Ketiga lembaga pemeringkat dunia telah merilis peringkat obligasi perusahaan tersebut dengan outlook stabil.

Adapun, Moody's memberikan peringkat B2 untuk obligasi milik MedcoEnergi ini. Sementara, dua lembaga pemeringkat dunia lainnya yakni Fitch rating dan Standart & Poors memberikan peringkat B untuk obligasi yang diterbitkan.

"Saya sangat senang dengan kepercayaan pasar internasional terhadap bisnis kami, komitmen, dan portofolio aset perusahaan yang kuat," ujarnya. (Baca: Medco Menang Arbitrase Kasus Blok Sampang Rp 320 Miliar)

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement