Memahami 10 Pengertian Seni Lukis Menurut Para Ahli
Seni lukis memiliki daya tarik tersendiri dari berbagai perpaduan antara warna, bentuk, garis, kontras, dan lain sebagainya. Pasalnya, seni lukis membuat sebuah kertas atau kanvas kosong menjadi karya yang menarik dan emosional.
Seni lukis pada dasarnya adalah sebuah penuangan pikiran, ide, perasaan, emosi, keinginan, ekspresi, kreativitas, dan lain sebagainya dalam gambar. Kemudian, para penikmat lukisan tersebut akan merasakan perasaan dari sang pelukis dengan mengamati dan mengilhami lukisan tersebut.
Seni lukis adalah salah satu cabang seni, disamping seni musik, seni tari, seni musik, seni sastra dan lain sebagainya. Untuk mengenal makna atau pengertian seni lukis menurut para ahli, simak ulasan di bawah ini, yang dilansir dari berbagai sumber.
Pengertian Seni Lukis Menurut Para Ahli
Di Indonesia, pengertian setiap kata mengacu pada Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI). Seni lukis menurut KBBI, adalah sebuah karya yang berupa gambar yang diciptakan pada media pensil, pulpen, kuas dan lain sebagainya dan membutuhkan keahlian yang luar biasa.
Namun untuk memahami hakikat dan sejarah seni lukis, perlu memahami pula pengertian seni lukis menurut para ahli dalam rincian sebagai berikut:
1. Aristoteles
Aristoteles merupakan sosok filsuf asal Yunani yang terkenal dengan minatnya di beragam ilmu pengetahuan. Ia memang dikenal sebagai seorang filsuf yang juga tertarik dengan seni tari, ilmu fisika, politik, dan biologi, serta seni teater, musik, puisi.
Aristoteles tidak secara spesifik memberikan pengertian seni lukis secara spesifik. Namun, memandangnya sebagai sesuatu yang baik dan juga menyenangkan. Sederhananya, menurut Aristoteles, seni lukis memberikan rasa menyenangkan.
2. Sukaryono
Pengertian seni lukis menurut para ahli yang menarik untuk dibahas, adalah yang diungkapkan Sukaryono. Menurutnya, seni lukis adalah sebuah bentuk ungkapan isi hati dan perasaan. Ungkapan ini disebut sebagai bahasa seniman yang dikomunikasikan kepada seluruh penikmatnya melalui sebuah karya lukis.
3. Myers
Pengertian seni lukis menurut para ahli berikutnya disampaikan oleh Myers. Ia menyatakan seni lukis adalah nilai-nilai intelektual, emosional, simbolis, religius, dan nilai-nilai subjektif lainnya.
Myers tidak menekankan adanya sebuah gambaran pada kanvas atau kertas. Namun, ia menyampaikan seni lukis memiliki nilai-nilai yang sangat personal dan subjektif dari para penciptanya.
4. Harry Sulastianto
Pengertian seni lukis menurut para ahli yang berikutnya disampaikan oleh Harry Sulastianto. Baginya, seni lukis adalah salah satu cabang seni rupa murni yang berwujud dua dimensi. Seni lukis biasanya dilakukan di atas kanvas dengan cat minyak atau cat akrilik.
5. Leo Tolstoy
Pengertian seni lukis menurut para ahli yang selanjutnya disampaikan oleh Leo Tolstoy. Leo Tolstoy merupakan sastrawan yang berasal dari Rusia. Ia terkemuka atas tulisannya berjudul 'What Is Art?' Tolstoy tidak setuju dengan pendapat sederhana bahwa seni merupakan aktivitas manusia yang menghasilkan sesuatu yang indah.
Leo Tolstoy menyampaikan seni adalah sebuah ungkapan perasaan pencipta yang disampaikan kepada orang lain. Tujuannya adalah agar mereka mampu merasakan apa yang dirasakan oleh penulis. Berdasarkan pengertian tersebut, Tolstoy menekankan seni lukis adalah ungkapan perasaan penciptanya. Para pelukis baginya juga ingin membuat orang lain merasakan apa yang ia rasakan.
6. Herbert Read
Pengertian seni lukis menurut para ahli yang juga menarik dipahami adalah berasal dari Herbert Read. Bagi Herbert Read, seni lukis adalah kegiatan rohani yang merefleksikan pada jasmani. Kegiatan rohani ini memiliki daya yang mampu membangkitkan perasaan atau jiwa. Singkatnya, seni lukis adalah sebuah refleksi jasmani yang mampu membangkitkan perasaan penikmatnya.
7. M. Adler
M. Adler mendefinisikan seni lukis sebagai sesuatu yang mampu memberikan perasaan senang. Terlihat dalam pengertian tersebut, ia menekankan adanya perasaan senang dalam diri penikmatnya.
8. Noryan Bahari
Salah satu pengertian seni lukis menurut para ahli yang menarik, diungkapkan oleh Noryan Bahari. Ia memandang seni lukis sebagai sebuah bahasa ungkapan pengalaman artistik dan ideologi seseorang. Artinya, seni lukis adalah pengalaman seni dan perwujudan ideologi seorang pelukis.
9. Suyanto
Pengertian seni lukis menurut para ahli selanjutnya disampaikan oleh Suyanto. Bagi Suyanto, seni lukis adalah karya seni rupa yang dituangkan dalam bentuk lukisan yang merupakan hasil ekspresi jiwa seorang seniman. Suyanto menekankan bahwa seniman mewujudkan dan mengekspresikan jiwanya dalam bentuk lukisan.
10. Cleaver
Pengertian seni lukis menurut para ahli yang kali ini adalah Cleaver, menekankan adanya pengungkapan dan pembangkitan pengalaman. Seni lukis menurut Cleaver, adalah objek yang memiliki kemampuan untuk mengungkapkan dan membangkitkan pengalaman dalam suatu disiplin.
Demikian penjelasan terkait pengertian seni lukis menurut para ahli. Selanjutnya dapat diketahui masing-masing pengertian berbeda-beda tergantung pada pengalaman masing-masing para ahli seni lukis.