Pembangunan Tol Trans Jawa Tersisa 183 Km, Sebagian Rampung Maret

ANTARA FOTO/Aji Styawan/tom.
Foto udara sejumlah kendaraan roda empat yang didominasi pemudik memasuki Gerbang Tol (GT) Kalikangkung, Semarang, Jawa Tengah, Sabtu (7/5/2022). Volume kendaraan arus balik di Tol Trans Jawa Batang-Semarang dari arah Semarang maupun Jawa Timur yang memasuki gerbang tol tersebut menuju ke sejumlah wilayah di Jawa Barat dan Jakarta pada H+4 Lebaran hingga pukul 18:30 WIB terpantau lancer, seiring diberlakukannya kebijakan satu arah (one way) ke arah Jakarta.
15/2/2023, 12.10 WIB

Sementara itu Danang Parikesit, Kepala BPJT mengatakan bahwa kehadiran tol dapat mengurangi kepadatan di jalan nasional Pasuruan-Probolinggo hingga 60 persen. Selain itu juga bisa menjadi akses alternatif jalur wisata Kawasan Strategis Pariwisata Nasional atau KSPN Bromo-Tengger-Semeru.

Progres Pembangunan Tol Probolinggo-Banyuwangi

Adapun progres pembangunan Tol Probolinggo-Banyuwangi mencakup pembebasan lahan pada Seksi 4B IC Gending-Suko sepanjang 3,88 km telah mencapai 98,6%, lalu Seksi 1.1 Suko-Kraksaan sepanjang 9 km telah mencapai 89,7%, dan Seksi 1.2 Kraksaan-Paiton sepanjang 11,20 km telah mencapai 70,6%.

Sedangkan untuk Seksi 1.3 Paiton-Banyuglugur sepanjang 9,40 km pembebasan lahannya telah mencapai 26,3%, dan Seksi 2.1 Banyuglugur-Besuki sepanjang 16,20 km pembebasan lahannya mencapai 29,7%.

Kelima seksi tol Probolinggo-Banyuwangi tersebut ditargetkan oleh Kementerian PUPR dapat rampung konstruksinya pada Desember 2024 mendatang. Namun, untuk Seksi 2.2 Besuki-Bajulmati sepanjang 94,68 km da Seksi 3 Bajulmati-Ketapang sepanjang 31,04 km belum terjadi pembebasan lahan, lantaran target penyelesaian konstruksinya setelah 2024.

Direktur Utama PT. Jasamarga Probolinggo Banyuwangi (JPB) Adi Prasetyanto mengatakan, pembangunan Jalan Tol Probolinggo-Banyuwangi terbagi menjadi dua tahap pembangunan. Tahap I menghubungkan Probolinggo hingga Besuki sepanjang 49,68 km. Tahap II menghubungkan Besuki hingga Banyuwangi sepanjang 125,72 km.

"Pembangunan Tahap I ini terbagi atas 3 paket pekerjaan konstruksi," ujarnya beberapa waktu lalu, yang dikutip dalam keterangan resmi, Rabu (15/2).

Adapun secara rinci, Paket 1 Gending- Kraksaan sepanjang 12,88 km, dengan progres pembebasan lahan sebesar 92,02%. Paket 2 Kraksaan - Paiton sepanjang 11,20 km dengan progres pembebasan lahan 89,67%. Paket 3 meliputi Paiton - Besuki sepanjang 25,60 km dengan progres pembebasan lahan 28,48%. "Dengan progres lahan tersebut, kami siap mulai konstruksi Paket 1 dan Paket 2 secara bersamaan di awal Februari 2023 ini yang disusul oleh konstruksi Paket 3 di pertengahan Februari 2023," ujarnya.

Berdasarkan data Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Jalan Tol Trans Jawa (JTTJ) memiliki panjang 1.056,38 kilometer (km). JTTJ tersebut berjumlah 20 ruas terbentang dari Merak (Banten) hingga Probolinggo (Jawa Timur).

Berikut 20 rus jalan Tol Trans Jawa yang sudah dibangun seperti tertera dalam grafik:

Halaman:
Reporter: Nadya Zahira