Kasus Corona RI Melonjak 847, Paling Banyak Berasal dari Jawa Timur

ANTARA FOTO/Didik Suhartono/pras.
tes diagnostik cepat COVID-19 (Rapid Test) kepada warga di Surabaya, Jawa Timur, Jumat (29/5/2020). Kasus corona RI hari Senin (8/7) bertambah 847 orang.
8/6/2020, 16.16 WIB

Angka positif virus corona Covid-19 di RI kembali bertambah pada rilis data pemerintah hari Senin (8/6). Ada kenaikan 847 kasus baru sehingga total 32.033 orang positif terinfeksi penyakit tersebut.

Provinsi Jawa Timur menyumbang kasus baru terbanyak dengan jumlah 365 orang. Di bawahnya ada Sulawesi Selatan dengan tambahan 110 kasus baru. Angka positif corona di DKI Jakarta juga meningkat 89 kasus.

“Spesimen yang diperiksa total sudah mencapai 412.980 sampel,” kata juru bicara nasional penanganan Covid-19 Achmad Yurianto di Gedung BNPB, Jakarta, Senin (8/6).

(Baca: Wali Kota Risma & 2 Pemkab di Jatim Ingin PSBB Diakhiri, Ini Alasannya)

Yurianto mengatakan jumlah pasien sembuh juga bertambah 406 menjadi 10.904 orang. Sedangkan angka kematian meningkat 32 sehingga 1.883 orang meninggal usai terinfeksi penyakit ini.

Halaman: