PT Indofarma Tbk memastikan telah memperoleh izin edar untuk produk generik Ivermectin yang dinilai ampuh untuk memulihkan pasien Covid-19. Perusahaan farmasi milik pemerintah ini berencana memproduksi Ivermectin sebanyak 13,8 juta tablet pada Juli-Agustus 2021.
Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) telah memberikan izin edar dengan Nomor Izin Edar: GKL2120943310A1 untuk produk generik Ivermectin 12 mg kemasan Dus, 1 botol @20 tablet. Izin diberikan kepada Indofarma pada 20 Juni 2021.
Hal ini disampaikan manajemen Indofarma menanggapi beberapa informasi terkait produk dan harga Ivermectin 12 mg tablet yang beredar di masyarakat.
"Dengan bahan baku yang telah tersedia dan dalam proses pengiriman dari penyedia bahan baku di negara lain, rencana produksi perseroan untuk produk Ivermectin pada awal Juli 2021 sampai Agustus 2021 sekitar 13,8 juta tablet," ujar manajemen Indofarma dalam keterangan tertulis, Sabtu (3/7).
Dengan menggunakan satu lini fasilitas produksi, Indofarma memiliki kapasitas produksi Ivermectin yang sudah ada (existing) sebanyak 4,5 juta tablet per bulan. Guna mengantisipasi kebutuhan masyarakat, perseroan berencana meningkatkan kapasitas menjadi dua kali lipat atau lebih dari kapasitas yang sudah ada.
Indofarma menetapkan Harga Netto Apotek (HNA) termasuk Pajak Pertambahan Nilai (PPN) untuk produk Ivermectin tablet 12 mg/botol isi 20 tablet yakni, Rp 123.200 atau setara dengan Rp 6.160 per tablet. Sedangkan Harga Eceran Tertinggi (HET) termasuk PPN Rp 157.700 atau setara Rp 7.885 per tablet.
Manajemen Indofarma menyampaikan, distribusi produk Ivermectin dilakukan oleh Pedagang Besar Farmasi (PBF) yang ditunjuk perusahaan untuk menyalurkan ke fasilitas kefarmasian, sesuai dengan pedoman cara distribusi obat yang baik.
"Saat ini, produk Ivermectin dapat diperoleh melalui resep dokter di jaringan Apotek Kimia Farma dan Halodoc, dan jaringan tersebut akan kami perluas sesuai dengan kebutuhan penyaluran produk untuk masyarakat." kata manajemen Indofarma.
Upaya-upaya tersebut dilakukan sebagai komitmen perusahaan dalam menyediakan obat berkualitas terjamin dan harga terjangkau bagi masyarakat. Hal itu semata untuk mempercepat penanganan pandemi Covid-19.
Masyarakat dapat mencegah penyebaran virus corona dengan menerapkan 3M, yaitu: memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak sekaligus menjauhi kerumunan. Klik di sini untuk info selengkapnya.
#satgascovid19 #ingatpesanibu #pakaimasker #jagajarak #cucitangan