Sempat Hilang Kontak, Pesawat Rimbun Air Ditemukan Sudah Hancur

Antara
Pesawat Rimbun Air. Foto: Antara
15/9/2021, 12.06 WIB

Awalnya, pesawat lepas landas dari Nabire menuju Intan Jaya pada pukul 06.40 WIT. Selanjutnya, Airnav di Sugapa melakukan komunikasi terakhir dengan pilot pesawat pada 07.30 WIT.

"Setelah itu tidak ada lagi komunikasi terjadi antara Airnav dengan pesawat Rimbun Air PK-OTW," ujar dia.

Adita mengatakan bahwa pesawat itu berisi tiga awak, yaitu Pilot Hj. Mirza, co-pilot Fajar, dan teknisi Iswahyudi. Saat ini, kantor Otoritas Bandara Wilayah X Merauke melakukan koordinasi bersama tim aparat keamanan serta Badan SAR Nasional (Basarnas) untuk mencari pesawat yang hilang kontak tersebut.

"Kami akan memberikan laporan lebih lanjut jika ada perkembangan yang kami peroleh dari lapangan," katanya.

Halaman:
Reporter: Rizky Alika